BREAKING NEWS
Sabtu, 26 April 2025

Pemprov Sumut Siapkan Rp 1,2 Triliun untuk Perbaiki Jalan Provinsi di Kepulauan Nias

Justin Nova - Selasa, 11 Maret 2025 17:21 WIB
160 view
Pemprov Sumut Siapkan Rp 1,2 Triliun untuk Perbaiki Jalan Provinsi di Kepulauan Nias
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

GUNUNG SITOLI -Pemprov Sumatera Utara (Sumut) telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 1,2 triliun untuk memperbaiki seluruh jalan provinsi yang ada di Kepulauan Nias.

Hal ini terungkap saat Gubernur Sumut Bobby Nasution melakukan kunjungan ke Kepulauan Nias, Selasa (11/3/2025).

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Sumut, Topan Obaja Putra Ginting, menjelaskan bahwa anggaran Rp 350 miliar dari total tersebut akan dialokasikan untuk pembangunan jembatan Noyo dan perbaikan ruas jalan dari simpang Miga menuju Sirombu, dengan panjang jalan mencapai 60 kilometer.

Baca Juga:

"Untuk penanganan ruas dari Miga ke Sirombu kita membutuhkan dana sekitar Rp 350 miliar," ujar Topan di Kota Gunungsitoli.

Secara keseluruhan, jalan provinsi di Kepulauan Nias memiliki panjang sekitar 260 kilometer, yang tersebar di empat wilayah, yaitu Kota Gunungsitoli, Kabupaten Nias, Kabupaten Nias Barat, dan Kabupaten Nias Utara. Sementara itu, Kabupaten Nias Selatan tidak memiliki jalan provinsi.

Baca Juga:

Topan menjelaskan bahwa untuk memperbaiki seluruh jalan provinsi yang ada di Kepulauan Nias, Pemprov Sumut membutuhkan anggaran sebesar Rp 1,2 triliun. Anggaran ini dikhususkan untuk pemeliharaan jalan, tidak termasuk perbaikan jembatan atau penanganan longsor yang terjadi.

"Rp 1,2 triliun ini adalah untuk memperbaiki ruas jalan provinsi di Kepulauan Nias, di luar penanganan jembatan bermasalah dan longsor," katanya.

Gubernur Sumut Bobby Nasution juga mengungkapkan bahwa anggaran Rp 1,2 triliun tersebut akan dicicil selama lima tahun masa jabatannya.

Ia berharap dengan langkah ini, pada akhir masa jabatan Bobby-Surya, kondisi jalan provinsi di Kepulauan Nias akan mencapai kualitas yang lebih baik dan mantap.

"Selama lima tahun masa kepemimpinan kami, kami harap kondisi jalan provinsi di Nias bisa 100 persen mantap," kata Bobby Nasution.

Dengan anggaran yang telah disiapkan dan konsep anggaran lima tahunan, Pemprov Sumut berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur jalan di Kepulauan Nias demi kesejahteraan masyarakat dan kelancaran transportasi di daerah tersebut.

(dc/n14)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Tim Pembina Posyandu Sumut Kunjungi Labura, Pastikan Posyandu Integrasi Layanan Primer Berjalan Optimal
Wagub Sumut Pimpin Upacara Hari Otda ke-29, Serukan Sinergi dan Kolaborasi Solid Antartingkat Pemerintah
Pemprov Sumut Gelar Rakor dan Bimtek Tingkatkan Pengelolaan Layanan Aduan LAPOR
Wagub Sumut Soroti Pentingnya Produksi Pangan Lokal pada Rakor TPIP-TPID se-Sumatera
BPSDM Sumut Bawa Peserta PKA ke Samosir, Bahas Peningkatan Kinerja OPD Pemkab
Rumah Ketua Umum KSBSI Fatiwanolo Zega Dilempar Bom Molotov, Polisi Lakukan Penyelidikan
komentar
beritaTerbaru