Salah satu penumpang segera turun dari kendaraan dan meminta pertolongan kepada petugas kepolisian yang tengah bertugas di lokasi.
Petugas medis yang siaga di pos langsung bergerak cepat bersama anggota kepolisian untuk memberikan pertolongan.
Kapolsek Ajibarang, AKP Heri Sudaryanto, yang turut dalam proses evakuasi, menyampaikan bahwa Waris mulai mengeluhkan sesak napas saat memasuki wilayah Ajibarang.
"Yang bersangkutan meminta tolong anaknya karena mengalami sesak napas. Pengemudi minibus lalu mengambil inisiatif untuk menepi dan meminta pertolongan di Pos Pam," jelas Heri.
Setelah dilakukan pemeriksaan awal oleh petugas medis, Waris segera dilarikan ke RSUD Ajibarang menggunakan ambulans.
Namun, nyawa korban tidak dapat diselamatkan.
"Setelah diperiksa oleh tim medis, yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia. Jenazah sudah dibawa kembali ke Kebumen," ujar Heri.