BREAKING NEWS
Rabu, 28 Januari 2026

BNPB Respon Bencana Semeru, Bangun Jembatan Gantung untuk Akses Aman Warga Sumberlangsep

Adelia Syafitri - Senin, 08 Desember 2025 09:32 WIB
BNPB Respon Bencana Semeru, Bangun Jembatan Gantung untuk Akses Aman Warga Sumberlangsep
Sejumlah warga yang sedang melewati alirang lahar gunung Semeru. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

LUMAJANG – Pemerintah melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) berencana membangun jembatan gantung di Dusun Sumberlangsep, Desa Jugosari, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Jembatan ini menjadi solusi bagi warga yang terisolir akibat banjir lahar hujan Gunung Semeru.

Baca Juga:
Saat ini, satu-satunya akses menuju Dusun Sumberlangsep adalah jembatan limpas di Sungai Regoyo.

Namun, jembatan tersebut sering tertutup material pasir dan batu saat banjir lahar, sehingga mobilitas warga terganggu.

Bupati Lumajang, Indah Amperawati, mengatakan BNPB sudah melakukan survei lapangan dan sedang menyusun desain jembatan gantung sepanjang 270 meter.

"Jembatan gantung ini penting. Banyak anak sekolah harus digendong menyeberang lahar yang sangat berbahaya. Selain itu, distribusi bantuan logistik bisa lebih cepat tanpa menunggu banjir surut," ujar Indah, Senin (8/12/2025).

Keberadaan jembatan diharapkan memudahkan mobilitas warga keluar masuk dusun serta mendukung kelancaran pendidikan dan distribusi bantuan saat bencana.*

(k/dh)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Bencana Sumatera, PKS Sarankan Prabowo Berkantor Sementara di Lokasi Terdampak
Update Bencana Sumatera: 2 Kabupaten di Sumut Masih Terisolasi, Listrik Hampir Pulih
Sumatera Pascabencana, Korban Akan Tinggal di Huntara Sebelum Huntap
BNPB Sebut Pemulihan Aceh Butuh Dana Besar, Rp 25,41 Triliun
Setelah Banjir dan Longsor, Aceh Kembali Terhubung Lewat Internet Starlink
Lahar Semeru Putus Akses, 46 Siswa Tak Bisa Ikut Ujian Semester
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru