BREAKING NEWS
Rabu, 23 Juli 2025

Wakil Wali Kota Medan Dukung Komunitas Basket, Jauhkan Anak Muda dari Judi Online dan Narkoba

Paul Antonio Hutapea - Rabu, 23 Juli 2025 10:06 WIB
38 view
Wakil Wali Kota Medan Dukung Komunitas Basket, Jauhkan Anak Muda dari Judi Online dan Narkoba
Zakiyuddin Harahap Dukung Turnamen Komunitas Basket Cari Keringat. (foto: Dinas Kominfo Medan)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN - Wakil Wali Kota Medan, Zakiyuddin Harahap, menegaskan pentingnya peran komunitas olahraga dalam membentuk karakter generasi muda dan menjauhkan mereka dari pengaruh negatif seperti judi online dan narkoba.

Pernyataan tersebut disampaikan saat menerima audiensi dari Komunitas Basket Cari Keringat (BCK) di Balai Kota Medan, Selasa (22/7), yang berlangsung di ruang kerjanya.

"Kalau waktunya dimanfaatkan untuk kegiatan positif, mudah-mudahan mereka bisa jauh dari judi online, narkoba, dan hal negatif lainnya," ujar Zakiyuddin.

Zakiyuddin juga menyampaikan apresiasinya atas bertambahnya komunitas olahraga di Kota Medan, termasuk BCK yang dikenal aktif dalam menyelenggarakan kegiatan basket di kalangan anak muda.

"Ini hal yang baik. Kami (Pemko Medan) terus menggalakkan olahraga, terutama untuk anak-anak muda Kota Medan. Komunitas seperti ini harus kita dukung," tambahnya.

Dalam audiensi tersebut, Wakil Wali Kota turut didampingi oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan, Tengku Chairuniza. Ia mendorong agar komunitas BCK dan komunitas olahraga lainnya memanfaatkan fasilitas umum seperti Taman Cadika yang telah dilengkapi dengan berbagai sarana olahraga.

Sementara itu, Ketua Komunitas BCK, Ruswan Nurmadi, menyampaikan maksud kunjungan mereka sekaligus mengundang Wakil Wali Kota untuk membuka secara resmi Turnamen Internal BCK 2025 yang akan diselenggarakan pada 8 Agustus 2025 di Kota Medan.

"Mudah-mudahan Bapak Wakil Wali Kota berkenan hadir dan membuka turnamen kami," ucap Ruswan.

Audiensi berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat kolaborasi. Komunitas BCK dalam kesempatan tersebut diwakili oleh sejumlah anggota, antara lain Letkol Mar Farick, Ruswan Nurmadi, M Taufiq Hidayat Panggabean, Ihsan Rahmat, Dede Bisma Kuncara, dan Austin Tumengkol.

Pemko Medan berharap kegiatan positif seperti ini terus digalakkan, karena bukan hanya berdampak pada kesehatan fisik, tetapi juga menjadi solusi nyata dalam membentengi anak muda dari penyimpangan sosial.*

(ws/j006)

Editor
: Justin Nova
Tags
komentar
beritaTerbaru