BREAKING NEWS
Rabu, 28 Januari 2026

MU Bersih-bersih Pemain! Ferdinand: Amorim Kini Dapat Dukungan Penuh Klub

- Jumat, 12 September 2025 23:23 WIB
MU Bersih-bersih Pemain! Ferdinand: Amorim Kini Dapat Dukungan Penuh Klub
Manchester United manager Ruben Amorim (foto: teamtalk)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung
Manchester, InggrisManchester United melakukan perombakan besar-besaran di bursa transfer musim panas 2025. Sebanyak 10 pemain didepak dari skuad, mayoritas melalui skema peminjaman. Dua nama besar bahkan dijual permanen: Antony ke Real Betis dan Alejandro Garnacho ke rival Premier League, Chelsea.

Keputusan ini disebut sebagai sinyal kuat bahwa manajemen klub mendukung penuh sang manajer, Ruben Amorim, dalam menjalankan visinya membangun kembali kejayaan Setan Merah.

Legenda klub, Rio Ferdinand, menyambut baik langkah tegas manajemen MU. Ia menyebut, ini pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir klub benar-benar memberi kekuasaan penuh kepada manajer.

Baca Juga:
"Saya yakin, pihak klub sudah mendukung penuh manajernya. Amorim bisa mengambil setiap keputusan," ungkap Ferdinand kepada Daily Mail.

Contohnya adalah posisi kiper. Amorim konsisten memainkan Altay Bayindir sejak awal musim dan bahkan mendatangkan kiper muda Lammens. Alhasil, Andre Onana pun dipinjamkan.

Pemain lain yang dipinjamkan termasuk Jadon Sancho, Marcus Rashford, Rasmus Højlund, Victor Lindelöf, serta sejumlah pemain muda.

Ferdinand berharap, para pemain yang masih bertahan bisa menaikkan standar permainannya. Tak peduli latar belakang atau harga mahal yang pernah dibayar klub, semua pemain wajib memberikan performa maksimal.

"Semua pemain yang datang harus meningkatkan levelnya, karena klub bisa langsung mendepak tanpa perlu banyak alasan," tegas Ferdinand.
Editor
: Raman Krisna
0 komentar
Tags
beritaTerkait
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru