PSMS Medan imbang 3-3 melawan PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2025/2026, di Stadion Kaharuddin Nasution, Sabtu sore (20/9/2025). (foto: official_psmsmedan/ig)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
PEKANBARU — PSMSMedan berhasil membawa pulang satu poin penting dari kandang PSPSPekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2025/2026.
Bertanding di Stadion Kaharuddin Nasution, Sabtu sore (20/9/2025), laga berakhir dengan skor imbang dramatis 3-3, usai PSMS bangkit dari ketertinggalan dua gol di masa injury time.PSMS tampil agresif sejak menit awal dan berhasil membuka keunggulan lewat gol cepat Barata di menit ke-8.
Namun, tuan rumah PSPS mampu menyamakan kedudukan melalui aksi Cristian di menit ke-42. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.Di babak kedua, PSPS tampil lebih dominan. Gol dari Rafly Selang di menit ke-48 dan Muhammad Andy Harjito pada menit ke-85 membuat PSPS unggul 3-1 dan tampak akan mengunci kemenangan.
Namun, pertandingan berubah menjadi drama di penghujung laga. Rifal Lastori memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 lewat golnya di menit ke-90+1. Enam menit berselang, Rudiyana mencetak gol penyeimbang pada menit ke-90+7 yang membuyarkan kemenangan PSPS.
"Terima kasih kepada para pemain dan suporter. Pertandingan tadi luar biasa. Anak-anak pantang menyerah, dan itu membuahkan hasil," ujar Pelatih PSMS, Kas Hartadi usai laga.