BREAKING NEWS
Sabtu, 26 April 2025

Persiapan Imlek 2576 Kongzili, Vihara Satya Buddha Medan Mulai Bersihkan Patung Dewa

BITVonline.com - Minggu, 19 Januari 2025 11:05 WIB
34 view
Persiapan Imlek 2576 Kongzili, Vihara Satya Buddha Medan Mulai Bersihkan Patung Dewa
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDANĀ  -Menyambut perayaan Imlek tahun ke-2576 Kongzili yang jatuh pada 29 Januari 2025, Vihara Satya Buddha di Jalan Pabrik Tenun Medan mulai melakukan pembersihan patung dewa sebagai bagian dari tradisi menyambut Tahun Baru Cina. Aktivitas ini bertujuan untuk menyucikan vihara dan memberikan suasana baru dalam menyambut perayaan.

Penasehat Vihara Satya Buddha, Hasan Wijaya, menjelaskan bahwa pembersihan ini adalah rutinitas tahunan yang dilakukan menjelang Imlek. “Seperti biasa, disetiap tahunnya menjelang Imlek akan ada pembersihan vihara. Filosofinya untuk menyambut tahun baru, suasana baru dengan hari yang baru. Maknanya sendiri adalah kebersihan dalam menyambut tahun baru,” ungkapnya (19/1/2025).

Proses pembersihan kali ini mencakup altar utama yang terdapat patung Padmakumara, serta sekitar 50 lebih patung lainnya yang juga dibersihkan. Aktivitas ini sebagai simbol kembali suci dan kesiapan menyambut tahun yang baru dengan hati yang bersih.

Baca Juga:

Perayaan Imlek di Vihara Satya Buddha dimulai sehari sebelum hari Imlek, yakni dengan Puja Bhakti bersama serta pemasangan dupa pertama pada pukul 12.00 WIB. Vihara ini telah berdiri sejak tahun 2015 dan setiap tahunnya rutin menggelar perayaan Imlek dengan budaya bersih yang sudah menjadi tradisi.

Tahun Baru Imlek 2025 akan menandai pergantian tahun ke-2576 Kongzili, yang akan ditandai dengan shio Ular dengan elemen kayu. Dalam astrologi Tiongkok, Ular dikenal sebagai simbol kebijaksanaan, kecerdasan, dan kemampuan beradaptasi.

Baca Juga:

“Harapannya di tahun yang baru ini, dengan menyambut tahun ular, masyarakat akan lebih maju, aman, dan tentram. Semoga kita semua diberi kesehatan, pekerjaan yang baik, dan ekonomi yang membaik,” pungkas Hasan Wijaya.

Tags
beritaTerkait
Pemkab Padang Lawas Gelar Upacara Hari Otonomi Daerah ke-XXIX, Tegaskan Komitmen Bangun Pemerintahan yang Lebih Baik
Padangsidimpuan Tuan Rumah PESTA TAPANULI 2025, Momentum Perkuat Ekonomi Syariah dan Digital
Heboh! 7 Peserta UTBK di USU Ketahuan Curang Pakai Kamera di Behel dan Kacamata, Langsung Diskualifikasi
Lion Air JT 123 Gagal Mendarat di Soetta karena Cuaca Buruk, Dialihkan ke Kertajati
Syah Afandin Terpilih  Sebagai Ketua DPW PAN Sumut, Tegaskan Dukungan untuk Prabowo-Gibran
Danjen Kopassus Minta Maaf Soal Foto Prajurit dengan Hercules: "Itu Kejadian Tak Terduga"
komentar
beritaTerbaru