CHINA -Kekalahan telak 0-3 yang dialami Timnas Indonesia U-20 pada pertandingan perdana Grup C Piala Asia U-20 2024 melawan Iran, Kamis (13/2), menuai berbagai reaksi dari netizen. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Shenzhen Youth Football Training Base Centre tersebut membuat Timnas Indonesia U-20 berada di posisi juru kunci Grup C dengan raihan nol poin.
Meski kekalahan ini mengecewakan, banyak komentar membangun yang datang dari netizen, baik yang mengkritik maupun memberikan saran untuk pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri. Iran berhasil meraih tiga poin dan memuncaki klasemen Grup C berkat kemenangan telak ini.
Beberapa netizen memberikan pandangan yang lebih positif, dengan menyebutkan peningkatan permainan di babak kedua. Namun, mereka juga menyoroti masalah penyelesaian peluang dan mentalitas bertanding yang perlu diperbaiki.
"Di babak kedua permainan sudah meningkat, namun penyelesaian peluang dan berani duel masih perlu ditingkatkan," tulis salah satu netizen.
"Kalau mainnya masih kayak tadi, mimpi di siang bolong saja lolos fase grup," ujar netizen lainnya, menunjukkan kekecewaan atas permainan tim yang dinilai masih kurang maksimal.
Meski banyak kritikan, beberapa netizen juga memberikan pandangan yang lebih objektif, mengatakan bahwa permainan Timnas Indonesia U-20 sebenarnya tidak terlalu buruk. Mereka hanya kurang berani dalam duel udara, seperti terlihat pada dua gol yang tercipta melalui sepakan pojok dan satu gol akrobatik yang cantik dari Iran.
"Sebenarnya mainnya tidak jelek-jelek amat. Cuma agak malas loncat saat bola mati yang bikin dua gol heading dan satu gol cantik akrobatik," ujar netizen lain.
Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi tantangan lebih berat pada pertandingan berikutnya, melawan Uzbekistan, yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu (16/2) malam. Pelatih Indra Sjafri diharapkan bisa melakukan evaluasi terhadap kekalahan ini agar anak asuhnya dapat tampil lebih baik di laga selanjutnya.