BREAKING NEWS
Rabu, 30 April 2025

Dedi Mulyadi Tunjuk Susi Pudjiastuti Jadi Penasihat Tanpa Honor di Pemprov Jabar

Redaksi - Kamis, 20 Februari 2025 15:23 WIB
192 view
Dedi Mulyadi Tunjuk Susi Pudjiastuti Jadi Penasihat Tanpa Honor di Pemprov Jabar
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengumumkan bahwa mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, akan menjadi penasihatnya di Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Dedi mengungkapkan bahwa Susi menerima tawaran tersebut dengan syarat tidak meminta honorarium untuk menjalankan tugasnya.

"Diterima, tapi Bu Susi minta tidak ada honor. Karena aturan tentang pengangkatan tenaga ahli atau penasihat, kalau menimbulkan biaya, itu kan jadi masalah. Jadi seluruh penasihat di Provinsi Jawa Barat, semuanya relawan, sukarela," kata Dedi Mulyadi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2).

Dalam kesempatan tersebut, Dedi menyampaikan pesan kepada Susi untuk tetap memiliki semangat yang kuat dalam membantu Pemprov Jawa Barat, khususnya dalam menjaga wilayah laut. Susi diharapkan dapat memberikan arahan strategis dalam pembangunan dermaga, penataan wilayah laut, serta pengembangan sistem transportasi udara lintas daerah.

Baca Juga:

"Bu Susi akan membantu dalam pembangunan dermaga, penataan wilayah laut, dan konsep pengembangan transportasi lintas daerah. Yang pasti, tidak boleh ada lagi laut yang dipagari," ujar Dedi.

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Dijuluki 'Gubernur Konten', Dedi Mulyadi: Konten Saya Bantu Hemat Anggaran Iklan Pemprov Jabar, dari Rp50 Miliar Jadi Rp3 Miliar
Kecelakaan M4ut di Tol Cisumdawu, 3 Orang T3w4s Akibat Travel Tabrak Truk Fuso
Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini, Sabtu 26 April 2025: Seluruh Wilayah Diguyur Hujan Ringan, Warga Diimbau Tetap Waspada
Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini, Jumat 25 April 2025: Didominasi Hujan Ringan dan Sedang
Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini, Kamis 24 April 2025: Seluruh Wilayah Diprediksi Hujan Ringan
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Dapat Ancaman Pembunuhan Saat Siaran Langsung, Polda Turun Tangan
komentar
beritaTerbaru