BREAKING NEWS
Kamis, 27 November 2025
SELAMAT HARI GURU

Bupati Simalungun Hadiri NasDem Eksekutif Forum, Surya Paloh Tekankan Sinergi dan Penguatan Peran Kepala Daerah

Azryn Marida - Selasa, 18 November 2025 07:42 WIB
Bupati Simalungun Hadiri NasDem Eksekutif Forum, Surya Paloh Tekankan Sinergi dan Penguatan Peran Kepala Daerah
Bupati Simalungun, Dr. H. Anton Ahmad Saragih, disambut oleh Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh dalam NasDem Eksekutif Forum di kantor DPP Partai NasDem, Jalan R.P. Soeroso, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 17 November 2025. (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA – Bupati Simalungun, Dr. H. Anton Ahmad Saragih, memenuhi undangan NasDem Eksekutif Forum yang digelar di kantor DPP Partai NasDem, Jalan R.P. Soeroso, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 17 November 2025.

Kehadiran Bupati Anton disambut langsung oleh Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, sebelum keduanya melanjutkan agenda makan siang bersama.

Forum tersebut digelar sebagai ruang konsolidasi antara kepala daerah kader NasDem dengan struktur partai.

Baca Juga:

Diskusi difokuskan pada pemetaan tantangan yang dihadapi para kepala daerah, termasuk hambatan regulasi, persoalan struktural, hingga dinamika politik yang kerap memperlambat pembangunan di daerah.


Dalam arahannya, Surya Paloh menekankan pentingnya sinergi antara kepala daerah dan partai untuk memperkuat efektivitas pemerintahan.

Ia meminta para kepala daerah NasDem menjaga integritas, menebar semangat kepada masyarakat, serta membangun hubungan yang konstruktif dengan anggota DPRD dari Partai NasDem.

Di hadapan peserta forum, Surya Paloh juga mengenang kedekatannya dengan Simalungun.

Ia menyebut Kabupaten Simalungun dan Kota Siantar sebagai tempat di mana ia pernah berorasi di Lapangan Simarito dan Universitas Nommensen.

"Saya ingin segera datang untuk bernostalgia," ujarnya.

Bupati Anton Ahmad Saragih menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk komitmen memperkuat pembangunan Simalungun.

Ia memaparkan sejumlah program prioritas pemerintah kabupaten, antara lain perbaikan infrastruktur jalan, penguatan jaringan irigasi, pembangunan sistem penyediaan air minum, serta peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan.

Rangkaian acara kemudian berlanjut pada focus group discussion bersama DPP NasDem dan anggota DPR RI.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Ketua TP PKK Simalungun Apresiasi Produk IKM di Bulan Inklusi Keuangan Parapat
Dari Cekcok Giliran Biliar hingga Tragedi, Polisi Ungkap Kronologi Pembunuhan Edward Sembiring
Pemkab Simalungun Gelar Bulan Inklusi Keuangan dan Hari Indonesia Menabung 2025, Videotron Bantuan Bank Sumut Resmi Diluncurkan
Hanya dalam 9 Jam, Polres Simalungun Ringkus Pelaku Pembunuhan Edward Sembiring
Ahmad Ali Ungkap Janji Jokowi: Totalitas Bersama PSI untuk Taklukkan NasDem
FORSIM & Relawan Ganjar Kepung DPP PDIP, Desak Roby Barus Dipecat: “Pengkhianat Tidak Bisa Hidup di Tubuh Partai!”
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru