CUPPERTINO - Apple dilaporkan tengah menyiapkan langkah besar dalam sejarah pengembangan iPhone dengan perombakan total selama tiga tahun ke depan, dimulai pada September 2025.
Informasi ini diungkap oleh jurnalis teknologi terkemuka Mark Gurman dari Bloomberg.
Perubahan ini akan mencakup peluncuran dua model iPhone baru di tahun 2025 dan 2026, diikuti dengan desain ulang total untuk memperingati 20 tahun kehadiran iPhone pada tahun 2027.
Langkah awal Apple dalam perombakan ini adalah peluncuran iPhone 17 Air tahun ini. Perangkat ini akan menjadi versi lebih ramping dan ringan dari iPhone reguler, yang menawarkan desain minimalis dan portabilitas tinggi.
Namun, dengan desain lebih tipis, iPhone 17 Air hadir dengan beberapa kompromi:
Tanpa slot kartu SIM fisik
Baterai berkapasitas lebih kecil
Modem internal buatan Apple, menggantikan chipset Qualcomm
Apple juga disebut akan merilis aksesoris khusus berupa "bumper case" yang mengelilingi tepi perangkat, namun tetap membiarkan bagian belakang terbuka agar desain tetap terlihat.