KARO –Langkah tegas diambil oleh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo dalam menanggapi keluhan masyarakat terkait pengelolaan limbah di salah satu tempat usaha pencucian wortel yang berlokasi di Jalan Kiras Bangun, Desa Lingga, Kecamatan Simpang Empat. Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dipimpin oleh Asisten 2 Pemkab Karo, Dapat Kita Sinulingga, menjadi bukti konkret dari komitmen mereka dalam menjaga kelestarian lingkungan serta menjawab keprihatinan warga terhadap dampak lingkungan yang merugikan.
Ketika dihubungi untuk konfirmasi, Dapat Kita Sinulingga mengungkapkan bahwa Sidak dilakukan setelah menerima laporan dari masyarakat melalui Dinas Lingkungan Hidup mengenai masalah limbah yang meresahkan. “Kita terima laporan terkait limbah pencucian wortel yang sering meluap ke badan jalan, mengganggu aktivitas masyarakat sekitar. Kita langsung berkoordinasi dan melakukan Sidak untuk meninjau langsung kondisi di lapangan,” ungkap Dapat Kita.
Dalam proses peninjauan tersebut, tim Sidak tidak hanya memeriksa dokumen dan Standar Operasi Prosedur (SOP) di tempat usaha pencucian wortel tersebut, namun juga melakukan evaluasi terhadap kondisi fisik lokasi, termasuk bak penampungan limbah. Meskipun pengelola telah mengantongi izin usaha dan memiliki SOP yang lengkap, namun terdapat ketidaksesuaian pada ukuran bak penampungan limbah.
Menyikapi temuan tersebut, Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Karo menyarankan agar pengelola memperbesar sumur resapan untuk menampung limbah dengan lebih baik, terutama pada musim hujan yang rentan menyebabkan luapan limbah ke badan jalan. Dapat Kita juga menambahkan bahwa pihaknya memberikan waktu dua pekan kepada pengelola untuk melakukan perbaikan dan memperbesar sumur resapan, sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat.
Keputusan ini mencerminkan komitmen Pemkab Karo dalam memberikan solusi yang adil bagi semua pihak, dengan tetap mengutamakan kepentingan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. Di tengah dinamika perkembangan ekonomi dan industri, perlindungan lingkungan menjadi aspek yang tak boleh diabaikan. Ke depan, Pemerintah Kabupaten Karo akan terus melakukan evaluasi dan memastikan bahwa tindakan yang diambil berdampak positif bagi semua.
(N/014)
Langkah Cepat Pemkab Karo: Sidak ke Usaha Pencucian Wortel Terkait Keluhan Limbah Meluap