MEDAN-Umat Islam memasuki hari ke-16 ibadah puasa Ramadhan 1446 Hijriah pada hari ini, Minggu (16/03/2025). Dalam rangka mendukung kelancaran ibadah selama bulan suci ini, BITVonline menyediakan informasi jadwal imsak dan berbuka puasa setiap hari di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Medan.
Berikut adalah jadwal imsakiyah dan buka puasa untuk wilayah Medan pada hari ini:
Selain jadwal imsak, umat Islam juga diajak untuk memperhatikan niat puasa Ramadhan yang harus dilakukan pada malam hari sebelumnya hingga sebelum terbitnya fajar. Niat tersebut dapat diucapkan dengan lafaz:
Puasa Ramadhan memiliki keutamaan yang sangat besar, salah satunya adalah dijauhkan dari api neraka selama 70 tahun. Sebagaimana dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Sa'id Al Khudri:
"Tiada seorang hamba pun yang berpuasa sehari dengan niat fisabilillah, melainkan Allah akan menjauhkan wajahnya karena puasanya tadi, sejauh perjalanan tujuh puluh tahun dari neraka."
Bagi umat Islam, puasa Ramadhan adalah bentuk ketaatan yang wajib dilaksanakan untuk meraih keberkahan, ketaqwaan, serta pahala yang berlimpah dari Allah SWT.
Selamat menjalankan ibadah puasa, semoga diberi kesehatan dan kelancaran hingga akhir Ramadhan.