BREAKING NEWS
Kamis, 23 Oktober 2025

Pengajian Sabtu Subuh di Universitas Muhammadiyah Aceh: Menjaga Proses yang Baik dalam Kehidupan

T.Jamaluddin - Sabtu, 12 Juli 2025 08:49 WIB
Pengajian Sabtu Subuh di Universitas Muhammadiyah Aceh: Menjaga Proses yang Baik dalam Kehidupan
DR H. Aslam Nur MA Rektor Universitas Muhammadiyah Aceh (foto: t.jamaluddin/bitv)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

ACEH - Pengajian rutin Sabtu Subuh di Masjid Tgk. H. Jaafar Hanafiah, Universitas Muhammadiyah Aceh, mengangkat tema penting mengenai proses dalam kehidupan dengan judul "Menjaga Proses yang Baik dalam Kehidupan". Acara yang berlangsung pada Sabtu pagi ini dipandu oleh Ustadz Dr. H. Aslam Nur, MA, yang menyampaikan pesan mendalam berlandaskan Al-Qur'an dan Sunnah Nabi.

Dalam tausiyahnya, Ustadz Aslam mengingatkan umat bahwa dalam Islam, proses yang dilalui dalam menjalani kehidupan jauh lebih penting daripada hasil akhir yang ingin dicapai, seperti jabatan, kekayaan, atau popularitas.

"Allah SWT tidak hanya melihat apa yang kita capai, tetapi bagaimana kita mencapainya," ujar Ustadz Aslam mengutip Surah At-Taubah ayat 105:

"Dan katakanlah: Bekerjalah kamu, maka Allah akan melihat pekerjaanmu, begitu juga Rasul-Nya dan orang-orang mukmin…"

Ia menekankan pentingnya menjaga kualitas amal dan proses berdasarkan nilai-nilai Al-Qur'an dan Sunnah, seperti kejujuran, kesabaran, disiplin, dan keikhlasan. Menurutnya, keberhasilan yang diraih tanpa landasan proses yang benar justru dapat menjadi malapetaka.

Ustadz Aslam juga mengutip Surah Al-Mulk ayat 2, yang menegaskan bahwa yang utama adalah menjadi orang dengan amal terbaik, bukan sekadar hasil banyak:

"Yang menciptakan mati dan hidup untuk menguji kamu, siapa di antara kamu yang paling baik amalnya."

Lebih lanjut, ia mengingatkan agar tidak mudah putus asa menghadapi kegagalan karena proses yang baik butuh kesabaran dan istiqamah. Dakwah, misalnya, adalah contoh nyata yang mengajarkan konsistensi dan hikmah dalam proses.

Acara ditutup dengan doa agar seluruh jamaah senantiasa menjaga niat, luruskan cara, dan memperbaiki kualitas amal sesuai ajaran Islam.*

Editor
:
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru