BREAKING NEWS
Kamis, 27 November 2025
SELAMAT HARI GURU

Harga Pangan Akhir Pekan Turun, Tapi Cabai Merah Keriting Justru Melonjak

Raman Krisna - Sabtu, 22 November 2025 10:32 WIB
Harga Pangan Akhir Pekan Turun, Tapi Cabai Merah Keriting Justru Melonjak
cabai merah. (foto: Dok. Diskominfo Pemprovsu)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN – Sejumlah harga komoditas pangan di pasar tradisional maupun modern menunjukkan tren penurunan pada akhir pekan ini, Sabtu (22/11/2025).

Data Panel Harga Pangan Badan Pangan Nasional (Bapanas) pukul 08.45 WIB mencatat, hanya cabai merah keriting yang mengalami kenaikan harga.

Harga cabai merah keriting tercatat naik Rp743 dibanding hari sebelumnya, menjadi Rp54.202 per kilogram.

Baca Juga:

Sementara itu, mayoritas komoditas pangan lainnya mengalami penurunan harga.

Beras premium turun Rp234 menjadi Rp15.387/kg, beras medium turun Rp264 menjadi Rp13.309/kg, dan beras SPHP turun Rp112 menjadi Rp12.348/kg.

Jagung tingkat peternak turun Rp99 menjadi Rp6.722/kg, sedangkan kedelai biji kering impor turun Rp195 menjadi Rp10.532/kg.

Bawang merah turun Rp1.172 menjadi Rp38.722/kg, bawang putih turun Rp1.122 menjadi Rp35.668/kg.

Harga cabai merah besar turun Rp1.212 menjadi Rp53.295/kg, dan cabai rawit merah turun Rp2.685 menjadi Rp41.765/kg.

Daging sapi murni turun Rp1.274 menjadi Rp133.755/kg, daging kerbau impor turun Rp4.514 menjadi Rp101.154/kg, daging kerbau lokal turun Rp5.682 menjadi Rp135.909/kg.

Daging ayam ras turun Rp90 menjadi Rp37.953/kg dan telur ayam ras turun Rp374 menjadi Rp30.183/kg.

Untuk komoditas perikanan, harga ikan kembung turun Rp1.411 menjadi Rp41.351/kg, ikan tongkol turun Rp1.067 menjadi Rp34.105/kg, dan ikan bandeng turun Rp2.214 menjadi Rp33.171/kg.

Harga gula konsumsi turun Rp307 menjadi Rp17.729/kg, garam konsumsi turun Rp190 menjadi Rp11.419/kg.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Harga Emas Antam Turun Rp18.000, 1 Gram Dijual Rp2,583 Juta di Pegadaian
Mendag Wanti-Wanti Potensi Kenaikan Harga Cabai dan Telur Jelang Natal dan Tahun Baru 2026
Kodam I/BB Diduga Masih Kelola Lapangan Golf BBGC Tuntungan: Pelanggaran UU TNI
Siap Dukung 3,7 Juta Peternak! Pemerintah Gelontorkan Rp20 Triliun untuk Bangun 30 Pabrik Pakan
Jelang Hari Raya Galungan, Satgas Pangan Pantau Harga Beras di Denpasar
Harga Pangan Nasional Turun: Beras, Cabai, dan Minyak Goreng Alami Penurunan Signifikan!
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru