JAKARTA - Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Jaya, Kolonel Czi Anto Indriyanto, membenarkan adanya insiden pemukulan yang dilakukan oleh oknum anggota TNI terhadap FS, seorang karyawan milik artis dan pengusaha, Zaskia Adya Mecca.
Insiden bermula dari perselisihan saat berkendara di jalan raya di kawasan Ampera, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Saat kejadian, FS diketahui tengah membonceng anak dari Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo, yang bernama Kala.
"Betul ada kejadian pemukulan yang dilakukan oleh oknum anggota TNI terhadap saudara FS yang diawali dengan perselisihan lalu lintas di jalan raya di antara keduanya," ujar Kolonel Anto dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (25/9).
Kapendam Jaya memastikan bahwa oknum anggota TNI yang diduga melakukan pemukulan sudah diamankan oleh pihak Detasemen Polisi Militer (Denpom) Jaya/2 untuk menjalani proses hukum dan pemeriksaan lanjutan.
"Saat ini yang bersangkutan sudah diamankan di Denpom Jaya/2 untuk proses penanganan selanjutnya, termasuk juga meminta keterangan pihak-pihak terkait sebagai saksi saat kejadian berlangsung," jelasnya.