BREAKING NEWS
Sabtu, 26 April 2025

11 Pendulang Emas Tewas Dibantai KKB, Seluruh Jenazah Berhasil Dievakuasi ke Yahukimo dan Pegunungan Bintang

Justin Nova - Sabtu, 12 April 2025 17:11 WIB
96 view
11 Pendulang Emas Tewas Dibantai KKB, Seluruh Jenazah Berhasil Dievakuasi ke Yahukimo dan Pegunungan Bintang
Proses evakuasi jenazah pendulang emas korban penyerangan KKB di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, Sabtu (12/4/2024).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

PAPUA -Tim gabungan TNI-Polri akhirnya berhasil menemukan seluruh jenazah pendulang emas yang menjadi korban kekejaman Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dalam serangkaian aksi penyerangan di wilayah Kabupaten Yahukimo dan Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan.

Kepala Operasi Satuan Tugas Damai Cartenz, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, dalam keterangan tertulis, Sabtu (12/4/2025), mengonfirmasi bahwa 11 jenazah telah ditemukan dan dalam proses evakuasi ke lokasi aman.

"Empat jenazah pendulang sudah lebih dulu dievakuasi. Tujuh jenazah lainnya berhasil dievakuasi hari ini ke Dekai, Kabupaten Yahukimo," jelas Faizal.

Baca Juga:

Lokasi Penemuan dan Evakuasi Jenazah:

1 jenazah ditemukan di Kabupaten Pegunungan Bintang, sudah dievakuasi ke RSUD Boven Digoel.

Baca Juga:

2 jenazah di lokasi penambangan 22, telah dibawa ke RSUD Dekai.

1 jenazah di Muara Kum, juga telah tiba di RSUD Dekai.

5 jenazah ditemukan di dua titik Kampung Bingki, dan sudah dijadwalkan evakuasi hari ini.

2 jenazah di Tanjung Pamali, tim evakuasi bermalam dan evakuasi dilakukan hari ini.

Selain evakuasi jenazah, aparat gabungan juga menyelamatkan sepasang suami istri, Daniel Nabyal, Kepala Dusun Muara Kum, dan istrinya Makdalena Olovia Masela, yang sempat disandera KKB selama dua hari.

"Keduanya dilepaskan karena Daniel merupakan warga asli Yahukimo. Mereka kini menjalani pemeriksaan kesehatan di Dekai," tambah Faizal.

Rangkaian Serangan Brutal

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Aksi “Free Aceh, Free Papua, Free Maluku” di Forum PBB Viral, Kemlu RI: Tindakan Provokatif dan Tidak Etis
Viral Aksi Separatis di Forum PBB UNPFII, Pemerintah Indonesia Tegaskan Tidak Toleransi Separatisme
Teror Terhadap Pendulang Emas di Papua, 10 Kamp Terbakar, Pelaku Diduga Kelompok Kriminal Bersenjata
Prajurit TNI Sertu Syahbani Muhammad Banaya Gugur di Timika Papua, Jenazah Dipulangkan ke Langkat
Teladani Semangat Kartini, Mama Hanny Felle Dedikasikan Hidup untuk Literasi di Pedalaman Papua
Operasi Alpha Bravo Moskona 2025 Dimulai, 274 Personel Dikerahkan Cari Iptu Tomi Marbun di Papua Barat
komentar
beritaTerbaru