BREAKING NEWS
Senin, 26 Januari 2026

Dua Jaksa dan Staf TU Inteljen Kejari Padang Lawas Jalani Pemeriksaan di Kejagung

Adam - Sabtu, 24 Januari 2026 14:08 WIB
Dua Jaksa dan Staf TU Inteljen Kejari Padang Lawas Jalani Pemeriksaan di Kejagung
Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN – Kepala Kejaksaan Negeri Padang Lawas (Palas) Soemarlin Halomoan Ritonga, Kepala Seksi Intel Kejari Palas Ganda Nahot Manalu, serta satu Staf TU Inteljen, Zul Irfan, diperiksa di Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait dugaan pemungutan dana desa.

Kasi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) Rizaldi mengatakan ketiganya dibawa ke Jakarta menggunakan pesawat pada Kamis (22/1/2026).

"Yang diperiksa dan dibawa 3 orang, dua di antaranya jaksa dan satu staf TU Inteljen," ujar Rizaldi, Sabtu (24/1/2026).

Baca Juga:

Sebelum dibawa ke Kejagung, ketiganya menjalani pemeriksaan awal di Kejatisu Sumut terkait laporan masyarakat mengenai dugaan pemungutan dana desa. Besaran dugaan uang yang dikutip belum dapat dipastikan.

"Kita tunggu saja hasil pemeriksaannya," kata Rizaldi.

Rizaldi menambahkan, sejauh ini pihaknya belum memutuskan apakah akan memanggil pengurus Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Padang Lawas untuk mengonfirmasi laporan tersebut.

Pemeriksaan ini menjadi bagian dari upaya Kejagung mengusut dugaan penyimpangan dana desa di Sumatera Utara.

Kasus ini menyoroti praktik dugaan pemungutan ilegal di lingkup pemerintah desa dan penegakan hukum internal di tubuh kejaksaan.

Publik menunggu hasil pemeriksaan dan langkah tindak lanjut dari Kejagung terhadap dugaan tersebut.*

(ds/dh)

Editor
: Adam
0 komentar
Tags
beritaTerkait
MOU Komisi Informasi dan APDESI Sumut, Kepala Desa Didorong Pahami Keterbukaan Informasi
Kronologi Meninggalnya Influencer Lula Lahfah: Dari Kekhawatiran ART hingga Olah TKP
Hujan Ringan Berpotensi Guyur Seluruh Wilayah Jakarta Hari Ini
Kapuk Muara Terendam Banjir, Kodim 0502/Jakarta Utara Sigap Salurkan Bantuan dan Layani Kesehatan Warga
Kampoeng Ramadhan 2026 di Oria Hotel: Pengalaman Buka Puasa Nusantara dan Internasional
Hujan Sedang Diprakirakan Guyur Sebagian Besar Wilayah Jakarta Hari Ini
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru