BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Halal Bihalal, Bupati Batu Bara: Gemkara Sahabat dari Dulu sampai Sekarang

Muhammad Taufik - Jumat, 25 April 2025 09:09 WIB
45 view
Halal Bihalal, Bupati Batu Bara: Gemkara Sahabat dari Dulu sampai Sekarang
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BATU BARA -Bupati Batu Bara Bapak H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si menghadiri Halal Bihalal Gerakan Masyarakat Menuju Kesejahteraan Batu Bara (Gemkara) di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Kamis, (24/04/2025).

Turut hadir Wakil Bupati Batu Bara Bapak Syafrizal, SE, M.AP, Ketua Umum Gemkara Bapak Drs. Khairul Muslim, Kepala Administrator KEK Sei Mangkei Bapak Elfi Haris, Ketua PP DPC Batu Bara Bapak Yakat Ali, Ketua PBNU Batu Bara Bapak Bachtiar Mogaza, para tokoh pejuang Gemkara, Kaban Kesbangpol Bapak Renold Asmara, para dzuriat kedatukan se-Kabupaten Batu Bara.

Halal bihalal ini merupakan ajang tali silaturahmi dan temu rindu antara Pemerintah Kabupaten Batu Bara dan pengurus serta pejuang Gemkara.

Baca Juga:

Dalam sambutannya Ketua Umum Gemkara Bapak Khairul Muslim mengapresiasi program bupati dan wakil dalam pelayanan masyarakat secara langsung yaitu Berlayar.

Baca Juga:

Dirinya juga menyoroti posisi jabatan di Pemerintahan Kabupaten Batu Bara yang kebanyakan dari luar daerah.

Namun harus diutamakan putra daerah asli Kabupaten Batu Bara yang tentunya berkredibilitas.

Para pengurus Gemkara telah menulis tentang sejarah Kabupaten Batu Bara dari masa ke masa dan sejarah pemekaran sebagai kabupaten.

Ketum Gemkara menyarankan buku tersebut untuk dijadikan pelajaran penting di sekolah-sekolah, dengan tujuan anak-anak mengetahui sejarah Kabupaten Batu Bara didapatkan dari perjuangan.

Gemkara juga meminta untuk membuat tugu perjuangan Gemkara sebagai pengingat dan ikon Kabupaten Batu Bara sebagai bentuk penghargaan kepada Gemkara serta memberikan tali asih kepada keluarga pejuang Gemkara.

Menanggapi hal tersebut Bupati Batu Bara Bapak Baharuddin menegaskan bahwa dirinya dulu merupakan donatur Gemkara dan menegaskan Gemkara adalah sahabat Bahagia Saza (Baharuddin - Syafrizal) dari dulu sampai sekarang.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan, Bupati Batu Bara Terima Audiensi RSUD
Bupati Batu Bara Dilantik sebagai Wakil Ketua PW Al-Washliyah Sumatera Utara
Perkuat Silaturahmi, Bupati Batu Bara Hadiri Halal Bihalal Sekaligus Resmikan IKA PMDU
Tanam Padi Serentak, Bupati Batu Bara Imbau Petani agar Panen Padi lebih Lama
Bupati Batubara Serahkan 116.076 SPPT PBB-P2 dan Luncurkan Aplikasi E-PBB Desa
Bupati Batu Bara Lepas Manasik Haji Akbar PT. Bank Sumut
komentar
beritaTerbaru