BREAKING NEWS
Kamis, 06 November 2025

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, Ketua FORMADES Tapsel Ajak Masyarakat Teladani Akhlak Rasulullah

Mora Siregar - Jumat, 05 September 2025 17:11 WIB
Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, Ketua FORMADES Tapsel Ajak Masyarakat Teladani Akhlak Rasulullah
Ketua Dewan Pimpinan Cabang Forum Membangun Desa (DPC FORMADES) Kabupaten Tapanuli Selatan, Lauddin Siregar, S.H. (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

TAPANULI SELATAN — Ketua Dewan Pimpinan Cabang Forum Membangun Desa (DPC FORMADES) Kabupaten Tapanuli Selatan, Lauddin Siregar, S.H., menyampaikan ucapan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya warga Tapanuli Selatan.

Dalam pernyataannya, Lauddin mengajak seluruh jajaran pengurus FORMADES, masyarakat desa, dan segenap elemen bangsa untuk menjadikan momen Maulid Nabi sebagai refleksi spiritual dalam meneladani akhlak dan perjuangan Rasulullah SAW.

"Dengan datangnya hari yang penuh berkah ini, mari kita perbanyak rasa syukur, memperkuat silaturahmi, serta menghidupkan nilai-nilai kebaikan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW. Semoga bangsa kita semakin damai, maju, aman, serta diberikan keberkahan dalam setiap langkah perjuangan," ujar Lauddin Siregar, Jumat (5/9/2025).

Lauddin menekankan bahwa Maulid Nabi bukan sekadar seremoni keagamaan, melainkan momentum spiritual untuk memperkuat nilai-nilai persaudaraan, kepedulian sosial, dan semangat membangun bangsa.

"Rasulullah adalah teladan utama dalam kepemimpinan yang adil, penuh kasih sayang, dan mengutamakan kepentingan umat. Inilah nilai yang harus kita teruskan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," imbuhnya.

Sebagai Ketua DPC FORMADES Tapsel, Lauddin juga mendorong seluruh jajaran pengurus di berbagai wilayah untuk menjadikan Maulid Nabi sebagai pemantik semangat dalam pengabdian dan perjuangan sosial, terutama dalam membangun desa dan memberdayakan masyarakat.

Lebih jauh, Lauddin berharap FORMADES Tapsel dapat terus hadir sebagai kekuatan sosial yang aktif dalam menciptakan suasana kondusif, menjaga persatuan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan masyarakat.

"Semoga melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, kita semua mendapat petunjuk, keberkahan, dan kekuatan dalam menjaga persatuan serta membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih baik," tutupnya.

Peringatan Maulid Nabi SAW tahun ini diharapkan menjadi momen penting untuk memperkuat komitmen kebangsaan dan menumbuhkan solidaritas sosial di tengah tantangan yang dihadapi masyarakat Indonesia, khususnya di daerah-daerah.*

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru