BREAKING NEWS
Kamis, 27 November 2025
SELAMAT HARI GURU

Ngopi Bareng Wartawan, Polda Sumut Perkuat Kemitraan Informasi

Razali - Sabtu, 08 November 2025 13:50 WIB
Ngopi Bareng Wartawan, Polda Sumut Perkuat Kemitraan Informasi
Bidang Humas Polda Sumatera Utara menggelar kegiatan “Ngopi Bareng Wartawan” di Warkop Jurnalis, Jalan KH Agus Salim, Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Jumat (7/11/2025). (foto: ist/ BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN - Bidang Humas Polda Sumatera Utara menggelar kegiatan "Ngopi Bareng Wartawan Mitra Polda Sumut" di Warkop Jurnalis, Jalan KH Agus Salim, Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Jumat (7/11/2025) siang.

Acara yang berlangsung mulai pukul 12.30 WIB ini dihadiri langsung oleh Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Dr. Ferry Walintukan, S.I.K., S.H., M.H., didampingi Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Sumut, serta sejumlah wartawan mitra dari berbagai media di Sumatera Utara.

Dalam suasana santai namun penuh makna, kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergitas antara kepolisian dan insan pers dalam menyampaikan informasi yang akurat, berimbang, dan membangun kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

Baca Juga:

Kombes Pol Dr. Ferry Walintukan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada wartawan yang selama ini menjadi mitra strategis kepolisian dalam menyebarkan informasi positif dan edukatif kepada masyarakat."Kami menyadari peran media sangat penting dalam menjaga stabilitas kamtibmas melalui penyampaian informasi yang benar dan bertanggung jawab. Oleh karena itu, hubungan baik antara Polri dan wartawan harus terus dijaga melalui komunikasi terbuka dan kolaboratif," ujar Kombes Pol Dr. Ferry Walintukan.

Ia menambahkan, kegiatan ini bukan sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga wadah diskusi untuk saling bertukar pandangan terkait isu-isu aktual, khususnya yang berkaitan dengan tugas kepolisian dan pelayanan publik."Dengan sinergi yang kuat antara Polda Sumut dan rekan-rekan media, kita dapat menciptakan ruang informasi yang sehat dan produktif, sekaligus menangkal hoaks atau disinformasi yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat," tambahnya.

Para wartawan yang hadir menyambut positif kegiatan tersebut dan berharap pertemuan semacam ini dapat terus dilaksanakan secara berkala guna mempererat kemitraan dan memperkuat fungsi edukatif media di tengah masyarakat.Kegiatan Ngopi Bareng Wartawan Mitra Polda Sumut ini menegaskan semangat kebersamaan antara kepolisian dan insan pers sebagai pilar penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Sumatera Utara.*


(um)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Oknum Wartawan Diduga Keroyok Pemuda 19 Tahun di Bandar Lampung
Diskominfo Palas Gelar Rakor Bahas Keterbukaan Informasi Publik
Dua Bulan Berlalu, Kematian Wartawan Niko Saragih Masih Jadi Tanda Tanya
Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution Ajak Wartawan Kolaborasi Wujudkan Indonesia Emas
Dengan Ma’ruf Amin di Pimpinan SMSI, Media Siber Indonesia Siap Melangkah Profesional & Berintegritas
Polri dan Kementerian PPPA Gelar FGD Sinergi Perlindungan Hak Anak yang Berhadapan dengan Hukum
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru