BALI – Provinsi Bali kembali dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan tingkat internasional. Kali ini, giliran Sidang ke-16 Joint Police Cooperation Committee Malaysia-Indonesia (JPCC Malindo) Tahun 2025, sebuah forum penting antara aparat kepolisian Indonesia dan Malaysia dalam membahas upaya pemberantasan kejahatan lintas batas.
Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni mulai 23 hingga 25 September 2025, bertempat di The Crystal Luxury Bay Resort, Nusa Dua, Bali.Guna memastikan keamanan dan kelancaran acara, Polda Bali bersama Polresta Denpasar menggelar apel kesiapan pasukan pada Senin (22/9/2025) yang dipimpin langsung oleh Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Bali, Kombes Pol Soelistijono, S.I.K., M.H., selaku Karendalops (Kepala Pengendali Operasi).
Fokus Pengamanan Forum BilateralDalam arahannya, Kombes Pol Soelistijono menyampaikan bahwa sidang JPCC Malindo ke-16 akan dihadiri oleh delegasi tinggi komite kepolisian Indonesia dan Malaysia. Pertemuan ini bertujuan memperkuat kerja sama bilateral dalam menanggulangi kejahatan lintas batas, termasuk penyelundupan, perdagangan orang, dan tindak pidana terorganisir lainnya di wilayah perbatasan kedua negara.
"Selalu lakukan pengecekan personel, laksanakan pengamanan sesuai dengan SOP. Jalin koordinasi yang baik dengan panitia dan seluruh instansi terkait agar kegiatan berjalan aman dan lancar," tegas Soelistijono dalam apel kesiapan.Kekuatan Pengamanan: Personel Gabungan dan Pecalang
Untuk mendukung operasi pengamanan ini, Polda Bali telah mengerahkan 88 personel gabungan, yang terdiri dari: