Menteri KKP, Sakti Wahyu Trenggono (batik) dalam rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (7/7/2025). (foto: tangkapan layar yt tvr parlemen)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
Trenggono menyebut bahwa efisiensi dan efektivitas pelaksanaan tugas KKP akan sangat tergantung pada terpenuhinya anggaran tersebut.
"Saat ini, pagu indikatif KKP untuk 2026 hanya sebesar Rp3,6 triliun, terdiri dari Rp3,32 triliun dana dalam negeri dan Rp278 miliar dari Pinjaman dan Hibah Luar Negeri (PHLN). Ini jauh dari cukup untuk mendukung seluruh target kerja KKP," ujarnya.
Usulan ini muncul di tengah tantangan pengelolaan anggaran yang ketat, serta dorongan pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan dan memperkuat ekonomi maritim.
KKP berharap DPR dapat memahami urgensi tambahan anggaran demi keberlanjutan program-program strategis nasional di sektor kelautan dan perikanan.*