BREAKING NEWS
Minggu, 05 Oktober 2025

Samsung Siap Edarkan Galaxy XCover7 Pro dan Tab Active5 Pro Tahan Banting di Indonesia

Devi Rifani - Minggu, 05 Oktober 2025 08:56 WIB
Samsung Siap Edarkan Galaxy XCover7 Pro dan Tab Active5 Pro Tahan Banting di Indonesia
Samsung Siap Edarkan Galaxy XCover7 Pro dan Tab Active5 Pro Tahan Banting di Indonesia (foto : kompas)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA- Dua perangkat tangguh terbaru Samsung, Galaxy XCover7 Pro dan Galaxy Tab Active5 Pro, dipastikan segera hadir di pasar Indonesia setelah keduanya terdaftar dalam laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Galaxy XCover7 Pro terdaftar dengan nomor model SM-G766B, sementara Galaxy Tab Active5 Pro memiliki nomor model SM-X356B, keduanya telah lolos sertifikasi TKDN dengan nilai masing-masing 36,80 persen dan 37,50 persen.

Kehadiran kedua nomor model tersebut menjadi sinyal kuat bahwa perangkat tahan banting ini siap diedarkan di Tanah Air, meskipun saat ini sertifikasi pos dan telekomunikasi (Postel) dari Ditjen SDPPI Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) belum muncul.

Baca Juga:

Galaxy XCover7 Pro dibekali chipset Snapdragon 7s Gen 3, RAM 6 GB, dan penyimpanan internal 128 GB yang dapat diperluas hingga 2 TB menggunakan microSD.

Layar seluas 6,6 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 120Hz dilindungi Gorilla Glass Victus Plus, serta didukung fitur Vision Booster dan Touch Sensitivity agar tetap responsif bahkan saat digunakan dengan sarung tangan.

Perangkat ini mengusung baterai 4.350 mAh yang bisa diisi melalui port USB-C 3.2 maupun pin pogo, sehingga cocok untuk kebutuhan profesional di lapangan.


Samsung juga memastikan ponsel ini memiliki ketahanan ekstrem dengan sertifikasi IP68 dan standar militer MIL-STD-810H, menjadikannya ideal untuk medan berat dan lingkungan kerja keras.

Untuk fotografi, Galaxy XCover7 Pro membawa kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera depan 13 MP, yang menegaskan fungsionalitasnya tak hanya kuat tetapi juga canggih.

Selain itu, perangkat ini lolos uji ketahanan terhadap cairan pembersih seperti etanol dan Clorox, memperkuat reputasinya sebagai gadget profesional serbaguna.*

(kom/dv08)

Editor
: Redaksi
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Industri Manufaktur RI Melambat, Menperin Andalkan Reformasi TKDN
Kemendag Siap Proses Persetujuan Impor iPhone 17, Produk Apple Segera Masuk Pasar Indonesia
Permenperin 35/2025 Resmi Terbit, Menperin Agus Gumiwang Luncurkan Aturan Baru TKDN dan BMP untuk Dorong Industri Nasional
AS Pangkas Tarif Impor ke Indonesia Jadi 19 Persen, Apple Tetap Hadapi Tantangan TKDN
Apple iPhone 16 Series Siap Masuk Indonesia, Dapat Sertifikat TKDN dari Kemenperin
Bus Listrik CKD Pertama dengan TKDN >40% Mulai Beroperasi di TransJakarta
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru