BREAKING NEWS
Jumat, 28 November 2025
SELAMAT HARI GURU

Harga Emas Antam Naik Tipis, 1 Gram Kini Rp2,35 Juta

Adam - Senin, 17 November 2025 09:00 WIB
Harga Emas Antam Naik Tipis, 1 Gram Kini Rp2,35 Juta
Ilustrasi. (foto: AI/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami kenaikan tipis pada perdagangan Senin (17/11/2025).

Berdasarkan laman resmi Unit Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam untuk ukuran 1 gram tercatat Rp2.351.000, naik Rp3.000 dibandingkan perdagangan sebelumnya.

Sementara itu, emas Antam ukuran terkecil 0,5 gram kini dibanderol Rp1.225.500, meningkat Rp1.500 dari harga Sabtu (15/11/2025).

Baca Juga:

Sedangkan untuk ukuran besar, emas 5 gram dijual Rp11.530.000, 10 gram Rp23.005.000, 25 gram Rp57.387.000, dan 50 gram Rp114.695.000.

Emas 100 gram dibanderol Rp229.312.000, 500 gram Rp1.145.820.000, dan 1.000 gram mencapai Rp2.291.600.000.

Harga buyback emas Antam juga mengalami kenaikan menjadi Rp2.212.000 per gram, naik Rp3.000.

Transaksi penjualan kembali emas batangan di atas Rp10 juta dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) 22 sebesar 1,5% bagi pemilik NPWP dan 3% bagi non-NPWP, sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 34/PMK.10/2017.

Pajak langsung dipotong dari nilai buyback.

Sementara itu, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% untuk pemilik NPWP dan 0,9% bagi non-NPWP, dengan bukti potong yang disertakan pada setiap transaksi.

Daftar Harga Emas Antam Hari Ini, Senin 17 November 2025:
0,5 gram : Rp1.225.500
1 gram : Rp2.351.000
2 gram : Rp4.642.000
3 gram : Rp6.938.000
5 gram : Rp11.530.000
10 gram : Rp23.005.000
25 gram : Rp57.387.000
50 gram : Rp114.695.000
100 gram : Rp229.312.000
250 gram : Rp573.015.000
500 gram : Rp1.145.820.000
1.000 gram : Rp2.291.600.000

Kenaikan harga emas Antam ini mengikuti tren pasar global dan permintaan domestik yang meningkat menjelang akhir tahun.

Investor dan masyarakat diimbau memperhatikan fluktuasi harga sebelum melakukan transaksi.*


(bi/ad)

Editor
: Raman Krisna
0 komentar
Tags
beritaTerkait
SMSI Gelar Simposium Nasional Bahas Media Digital dan Tantangan Indonesia Emas 2045
Aptisi Gelar Rembug Nasional 2025, Konsolidasi Perguruan Tinggi Menuju Indonesia Emas 2045
Wuling Air ev, Mobil Listrik Mungil Harga Mulai Rp 184 Jutaan
Harga Emas Antam Terjun Bebas, Investor Diminta Waspada
Bitcoin Tertekan ke Bawah 100.000 Dolar AS Meski Shutdown AS Berakhir, Investor Tetap Waspada
Rutan Kelas I Medan Turut Sukseskan IMIPAS PEDULI 2025, Hadirkan Layanan Sosial bagi Masyarakat
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru