BREAKING NEWS
Senin, 26 Januari 2026

Selidiki Kematian Selebgram Lula Lahfah, Polisi Panggil Reza Arap dan Teman-Teman Hari Ini

Abyadi Siregar - Senin, 26 Januari 2026 09:46 WIB
Selidiki Kematian Selebgram Lula Lahfah, Polisi Panggil Reza Arap dan Teman-Teman Hari Ini
Reza Arap dan Lula Lahfah. (foto: lulalhfah/ig)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTAPolda Metro Jaya dijadwalkan meminta keterangan Muhammad Reza Oktovian atau Reza Arap hari ini, terkait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya di Jakarta Selatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto, menyebut kepolisian masih menunggu konfirmasi kehadiran Reza Arap.

"Iya benar, permintaan keterangan hari ini. Tapi masih belum ada konfirmasi kehadirannya," kata Budi, Senin (26/1/2026).

Baca Juga:

Selain Reza Arap, polisi juga memanggil beberapa teman mendiang Lula Lahfah.

Pemanggilan akan dilakukan pukul 10.00 WIB di Polrestro Jakarta Selatan, dan sebagian saksi telah memastikan kehadirannya.

Lula ditemukan meninggal pada Jumat (23/1) malam di apartemennya di Jalan Dharmawangsa, Cipete Utara, Kebayoran Baru, dalam posisi telentang di kasur dengan selimut putih, mengenakan kaus putih dan celana pendek hitam.

Polisi memastikan tidak ada tanda kekerasan pada tubuh korban.

Di lokasi kejadian, petugas menemukan obat-obatan dan surat rawat jalan yang kini menjadi bagian dari penyelidikan.

Budi menegaskan proses penyelidikan masih berjalan dan menunggu hasil uji laboratorium dari barang bukti sebelum menentukan arah kasus.

"Secara umum, keterangan dokter yang memeriksa luar jenazah tidak ada tanda kekerasan atau penganiayaan. Nanti setelah hasil uji laboratorium terhadap barang bukti dan lain-lain akan kami sampaikan ke publik," ujarnya.

Kasus ini masih menjadi sorotan publik dan media sosial, mengingat korban merupakan figur publik dengan banyak pengikut di platform digital.*


(d/ad)

Editor
: Adam
0 komentar
Tags
beritaTerkait
350 Warga Serbu Markas TNI di Talaud! Kecewa Oknum TNI AL Aniaya Warga, Termasuk Guru
Polisi Telusuri Penyebab Kematian Selebgram Lula Lahfah, Periksa CCTV dan Tunggu Hasil Visum Sementara
Pengacara Dianiaya Polisi di Polrestabes Medan, LBH Medan Desak Kapolda Sumut Bertanggung Jawab
Benarkah GERD Bisa Memicu Kematian? Ini Penjelasan Dokter Soal Kasus Lula Lahfah
Gas Tawa Whip Pink, Legal Tapi Kenapa Bisa Mematikan? Simak Penjelasan Lengkap BNN
Keluarga Tolak Lula Lahfah Diautopsi, Polisi Pastikan Tidak Ada Tanda Kekerasan
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru