BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Kejagung Sita Dokumen "Social Movement" Senilai Rp 2,4 Miliar Terkait Kasus Timah dan Gula

Adelia Syafitri - Selasa, 22 April 2025 13:11 WIB
113 view
Kejagung Sita Dokumen "Social Movement" Senilai Rp 2,4 Miliar Terkait Kasus Timah dan Gula
Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Kejaksaan Agung (Kejagung) kembali mengungkap temuan mengejutkan dalam penyidikan kasus korupsi tata niaga komoditas timah dan importasi gula.

Tim penyidik Jampidsus menyita sejumlah dokumen bernilai miliaran rupiah yang berisi rencana pembentukan narasi publik dan aksi massa terkait dua perkara tersebut.

Baca Juga:

Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar menyampaikan, penyitaan dilakukan di beberapa lokasi dalam rangka pengembangan kasus dugaan suap dan gratifikasi di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

"Penyitaan dilakukan terhadap 12 barang bukti dokumen, termasuk dokumen kebutuhan social movement, lembaga survei, seminar nasional, narasi publik, hingga peran Key Opinion Leader (KOL) terkait kasus timah dan gula," ungkap Harli, Selasa (22/4/2025).

Baca Juga:

Nilai dokumen yang disita mencapai Rp 2,412 miliar. Selain itu, ditemukan pula invoice pembayaran senilai Rp 153,5 juta untuk produksi puluhan konten pemberitaan yang membentuk opini publik, serta tagihan Rp 20 juta untuk distribusi konten di media mainstream dan TikTok.

Lebih lanjut, penyidik menyita dokumen kampanye melalui podcast, rekap berita negatif soal Kejaksaan di 24 media online, dan laporan dari Direktur Pemberitaan Jak TV Tian Bahtiar kepada Marcela Santoso, keduanya kini telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Ditemukan pula dokumen skema pemerasan dan pencucian uang oleh oknum di Jampidsus," tambah Harli.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Geger! Hakim PN Jaksel Sembunyikan Rp 5,5 Miliar di Bawah Kasur Terkait Suap Kasus Ekspor CPO
Dewan Pers Telusuri Dugaan Penerimaan Uang oleh Direktur JAKTV, Tian Bahtiar
Direktur Pemberitaan JakTV Diduga Terima Rp478 Juta untuk Buat Konten Menyesatkan soal Kejagung
Alat Sadap Kejagung Bongkar Konspirasi Pengacara dan Petinggi Media Lindungi Koruptor
Dewan Pers Hormati Proses Hukum Penetapan Direktur Jak TV sebagai Tersangka
Tersangka Obstruction of Justice, Direktur Pemberitaan JakTV Tian Bahtiar Bungkam: "Kita Sama-sama Jurnalis"
komentar
beritaTerbaru