BREAKING NEWS
Senin, 28 Juli 2025

Apple Bahas Rencana Investasi dan Perpanjangan TKDN dengan Pemerintah Indonesia

BITVonline.com - Rabu, 08 Januari 2025 12:21 WIB
133 view
Apple Bahas Rencana Investasi dan Perpanjangan TKDN dengan Pemerintah Indonesia
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

Jakarta – Vice President of Global Policy Apple, Nick Amman, mengunjungi kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian di Jakarta Pusat pada Rabu (8/1/2025) sore. Pertemuan tersebut membahas rencana investasi Apple di Indonesia, menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Dalam wawancaranya setelah pertemuan, Airlangga menyatakan bahwa diskusi tersebut berfokus pada kegiatan investasi yang sedang berlangsung. Namun, ia enggan mengungkapkan rincian lebih lanjut terkait hasil pertemuan tersebut. “Bahas kegiatan saat sekarang,” ujar Airlangga singkat kepada wartawan di Gedung Ali Wardhana. Ia juga menegaskan bahwa hingga saat ini, pemerintah Indonesia belum mengeluarkan kebijakan baru terkait Apple.

Sebelumnya, pada hari Selasa (7/1/2025), perwakilan Apple yang dipimpin oleh Nick Amman juga mengadakan pertemuan dengan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita di Jakarta. Pertemuan tersebut secara umum membahas perpanjangan persyaratan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) untuk produk Apple yang diproduksi di Indonesia.

Baca Juga:

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian, Setia Diarta, menyampaikan bahwa Apple telah mengajukan proposal untuk perpanjangan TKDN, yang telah dibahas dan diberi tanggapan oleh pihak Kemenperin.

Dalam aturan Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 29 Tahun 2017, setiap produk telepon seluler wajib memenuhi tingkat komponen dalam negeri sebesar 35 persen. Pada proposal yang diajukan Apple untuk periode 2020-2023, perusahaan tersebut memilih skema inovasi untuk memenuhi kewajiban TKDN.

Baca Juga:

(christie)

Tags
komentar
beritaTerbaru