BREAKING NEWS
Senin, 28 April 2025

Tolak RUU TNI, Pedemo Bawa Poster Foto Prabowo dengan Tulisan 'Orba Strikes Back' di Depan Gedung DPR

Justin Nova - Kamis, 20 Maret 2025 14:59 WIB
150 view
Tolak RUU TNI, Pedemo Bawa Poster Foto Prabowo dengan Tulisan 'Orba Strikes Back' di Depan Gedung DPR
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Sejumlah massa aksi yang terdiri dari masyarakat sipil melakukan demonstrasi di area Gerbang Pancasila, Jalan Gelora, Jakarta, pada Kamis pagi.

Massa yang mayoritas mengenakan pakaian hitam tersebut melakukan longmarch sejauh satu kilometer menuju gerbang depan Gedung DPR RI di Jalan Gatot Subroto.

Aksi ini merupakan bentuk penolakan terhadap pengesahan Revisi UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang baru saja disahkan oleh DPR pada hari yang sama.

Baca Juga:

Massa aksi membawa sejumlah poster yang memuat berbagai pesan kritis terhadap kebijakan tersebut.

Salah satu poster yang dibawa massa aksi bertuliskan, "Buru-buru banget Revisi UU TNI, lagi perang sama siapa selain melawan rakyat?" yang mengkritisi urgensi revisi UU TNI.

Baca Juga:

Selain itu, ada pula poster dengan tulisan, "Gantian aja bagaimana? TNI jadi ASN, sipil yang angkat senjata" yang menggambarkan ketidaksetujuan terhadap perubahan yang diusulkan.

Salah satu poster juga menampilkan foto Presiden RI Prabowo Subianto dengan tulisan, "Star Orde Baru strikes back," yang menunjukkan ketegasan massa aksi terhadap sosok yang dianggap sebagai simbol dari kebijakan tersebut.

Massa aksi juga membawa poster berwarna hitam dengan tulisan merah, "Prabowo Fasis", yang menjadi sorotan tajam terhadap peran Presiden dalam pengesahan revisi UU TNI.

Pengesahan RUU TNI menjadi peraturan resmi dilakukan oleh Ketua DPR, Puan Maharani, yang mengetuk palu pada rapat paripurna DPR.

Dalam kesempatan itu, Puan mengungkapkan tiga substansi utama dari revisi RUU TNI, salah satunya adalah terkait dengan Operasi Militer Selain Perang (OMSP), penambahan kementerian atau lembaga yang bisa ditempati oleh prajurit aktif, serta penyesuaian usia pensiun anggota militer yang bergantung pada pangkat mereka.

(jp/n14)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
RUU TNI Sudah di Meja Presiden, Supratman Pastikan Tak Ada Dwi Fungsi
Warga Gelar Aksi Berkemah di Depan DPR, Desak Pembatalan RUU TNI
Kaum Ibu Aksi Tolak Kekerasan Aparat dalam Demo Menolak RUU TNI di Jakarta
Massa Tolak UU TNI Bakar Ban dan Blokade Jalan Depan DPRD Sumut, Anggota Dewan Tak Ada yang Temui
Aksi Massa Tolak UU TNI di Depan Gedung DPR/MPR RI, Terjadi Kericuhan Sementara
Massa Aksi Koalisi Masyarakat Sipil Tolak Revisi UU TNI di Gedung DPR, Serukan 'Selain Sipil Dilarang Masuk'
komentar
beritaTerbaru