BREAKING NEWS
Selasa, 27 Januari 2026

Satgas Pos Silawan Bantu Warga Perbatasan Bangun Rumah, Wujudkan Semangat Gotong Royong

Fira - Sabtu, 06 September 2025 13:23 WIB
Satgas Pos Silawan Bantu Warga Perbatasan Bangun Rumah, Wujudkan Semangat Gotong Royong
Satgas Pos Silawan Bantu Warga Perbatasan Bangun Rumah, Wujudkan Semangat Gotong Royong (foto: fira/bitv)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BELU - Personel Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 741/Garuda Nusantara Pos Silawan kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat perbatasan. Kali ini, mereka turut membantu pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, pada Sabtu (6/9/2025).

Dipimpin oleh Sertu Kadek Panji, para personel Pos Silawan turun langsung ke lokasi pembangunan dan bergotong royong bersama warga membangun pondasi rumah milik Bapak Yosep, warga binaan mereka.

"Sebagai satuan pengamanan perbatasan, kami selalu hadir dalam kegiatan positif masyarakat. Ini bukan sekadar membangun rumah, tapi juga membangun semangat kebersamaan dan kepedulian," ujar Danpos Silawan, Sertu Kadek Panji.

Gotong Royong Jadi Ciri Khas Kehidupan Perbatasan

Kehadiran Satgas tidak hanya membawa bantuan tenaga, tetapi juga semangat gotong royong yang menjadi bagian dari budaya masyarakat perbatasan. Masyarakat Desa Silawan pun menyambut dengan antusias keikutsertaan para prajurit dalam proses pembangunan rumah tersebut.

"Kami bersyukur dan berterima kasih atas bantuan tenaga dan semangat yang diberikan oleh bapak-bapak tentara dari Satgas. Pekerjaan jadi terasa lebih ringan dan menyenangkan," ucap Bapak Yosep, pemilik rumah.

Kegiatan ini diawali dengan pembuatan pondasi rumah, dan rencananya Satgas akan terus mendampingi proses pembangunan hingga selesai.

Pererat Hubungan Emosional TNI dan Rakyat

Kegiatan sederhana namun bermakna ini menjadi bukti nyata bahwa prajurit TNI hadir bukan hanya sebagai penjaga perbatasan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat. Melalui kegiatan ini, hubungan emosional antara Satgas dan masyarakat perbatasan semakin erat.

"Kami berharap sinergi seperti ini terus terjalin, demi menciptakan kehidupan masyarakat yang harmonis dan memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat," tambah Sertu Kadek.

Langkah nyata Satgas Pos Silawan dalam membantu warga bukan hanya memperkuat kepercayaan masyarakat, tetapi juga menunjukkan bahwa kehadiran TNI di wilayah perbatasan membawa manfaat langsung bagi rakyat.*

Editor
:
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru