BREAKING NEWS
Senin, 28 Juli 2025

Brian Yuliarto Bantah Jadi Menteri Representasi PKS, Tegaskan Fokus Dukung Program Prabowo

Redaksi - Rabu, 19 Februari 2025 19:08 WIB
334 view
Brian Yuliarto Bantah Jadi Menteri Representasi PKS, Tegaskan Fokus Dukung Program Prabowo
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendikti Saintek) Brian Yuliarto
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendikti Saintek) Brian Yuliarto membantah bahwa pengangkatannya sebagai menteri merupakan representasi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Brian menegaskan bahwa dirinya adalah seorang akademisi yang berasal dari Institut Teknologi Bandung (ITB).

"Nanti, ya. Saya dari ITB, saya dari ITB," ujar Brian singkat saat ditemui usai pelantikan di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (19/2/2025).

Meskipun namanya dikaitkan dengan PKS, Brian tidak memberikan tanggapan lebih lanjut mengenai hal tersebut. Ia hanya menegaskan bahwa tugas utamanya sebagai Mendikti Saintek adalah menjalankan visi dan program dari Presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga:

Komitmen Jalankan Program Presiden

Editor
: Redaksi
Tags
komentar
beritaTerbaru