BREAKING NEWS
Selasa, 04 November 2025

Ratusan Mahasiswa Aceh Gelar Orasi Damai di DPRK Lhokseumawe, Tuntutan Disambut dengan Dialog Terbuka

T.Jamaluddin - Senin, 01 September 2025 22:46 WIB
Ratusan Mahasiswa Aceh Gelar Orasi Damai di DPRK Lhokseumawe, Tuntutan Disambut dengan Dialog Terbuka
Ratusan mahasiswa dari Universitas Malikussaleh (Unimal), Politeknik, dan UIN Sultanah Nahrasiyah menggelar aksi unjuk rasa secara damai di depan Gedung DPRK Kota Lhokseumawe, Senin (1/9/2025). (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

"Kami menghargai aspirasi yang disampaikan dan akan menindaklanjuti dengan langkah-langkah konkret, khususnya terkait kenaikan PBB di Kota Lhokseumawe," jelasnya.

Senada dengan Ketua DPRK, Walikota Sayuti Abubakar memastikan tidak akan ada kenaikan PBB dalam waktu dekat.

Ia juga menyatakan akan segera menerbitkan surat edaran penundaan kepada dinas terkait.

Aksi yang dimulai sekitar pukul 11.30 WIB dengan titik kumpul di Museum Kota Lhokseumawe ini berjalan lancar.

Para mahasiswa melakukan long march menuju kantor DPRK dengan pengawalan ketat dari aparat TNI-Polri.

Petugas juga memberikan bantuan berupa air minum kepada peserta aksi demi menjaga kenyamanan.

Sekitar pukul 14.30 WIB, para mahasiswa secara tertib membubarkan diri dan kembali ke tempat masing-masing.

Selain Walikota dan Ketua DPRK, sejumlah pejabat Forkopimda turut hadir mengawal aksi tersebut, di antaranya Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Ali Imran, Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arh Jamal Dani Arifin, dan Dandenpom IM/1 Lhokseumawe Letkol Cpm Darwin Nasution.

Kehadiran mereka menunjukkan sinergi antara pemerintah daerah, TNI, dan Polri dalam menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan aksi.*

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru