BREAKING NEWS
Sabtu, 10 Januari 2026

Pameran IKM Bali Bangkit, Ketua Dekranasda Ingatkan Pengerajin Jaga Kualitas dan Jangan Jual Mahal

Fira - Kamis, 08 Januari 2026 17:54 WIB
Pameran IKM Bali Bangkit, Ketua Dekranasda Ingatkan Pengerajin Jaga Kualitas dan Jangan Jual Mahal
Ketua Dekranasda Provinsi Bali, Ibu Putri Koster, saat mengumpulkan para pengerajin di Gedung Kertha Sabha, Jayasabha, Rabu (8/1/2026). (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

DENPASAR – Ketua Dekranasda Provinsi Bali, Ibu Putri Koster, menegaskan pentingnya kualitas produk dan harga wajar dalam Pameran IKM Bali Bangkit.

Pernyataan ini disampaikannya saat mengumpulkan para pengerajin di Gedung Kertha Sabha, Jayasabha, Rabu (8/1/2026).

Dalam pertemuan tersebut, Ibu Putri menekankan bahwa kehadirannya bukan untuk mendorong aktivitas jual beli semata, melainkan menjalankan fungsi pengawasan sebagai Ketua Dekranasda Bali

Baca Juga:

"Saya bukan mengajak berjualan, tetapi menjalankan fungsi kontrol. Pameran IKM Bali Bangkit harus menjadi one stop shopping bagi karya kerajinan dan kain tenun tradisional Bali," ujarnya.




Ibu Putri menegaskan, konsistensi kualitas produk dan penerapan harga yang pantas menjadi kunci kepercayaan masyarakat.

Ia meminta para pengerajin agar tidak menjual produk melebihi batas harga yang telah ditetapkan.

"Saya tidak ingin produk kita dicap mahal oleh masyarakat. Karena itu, standar harga sudah ditetapkan dan para pengerajin tidak boleh menjual di atas batas yang ditentukan," tegasnya.

Selain sebagai ruang transaksi, pameran ini juga berfungsi sebagai media pembinaan IKM Bali secara menyeluruh, mulai dari produksi hingga pemasaran.

"Dari sisi hulu, kami ingin mengedukasi konsumen mengenai kualitas produk kerajinan Bali. Pameran ini juga menjadi sarana menyampaikan informasi seimbang tentang produk lokal, sekaligus memastikan konsumen memperoleh produk berkualitas dengan harga pantas," jelasnya.

Ibu Putri Koster berharap, ke depan, Pameran IKM Bali Bangkit dapat menjadi barometer kerajinan, tenun tradisional, dan fesyen yang menjadi tren di Bali, sekaligus meningkatkan nilai tambah ekonomi bagi para pengerajin lokal.*

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Kakanwil Kemenkumham Bali Hadiri Pelantikan 77 Pejabat Imigrasi, Perkuat Zona Integritas Menuju WBK-WBBM
Polda Bali Panen Raya Jagung Serentak Kuartal IV 2026, Dukung Ketahanan Pangan dan Petani Lokal Diperkuat
Polresta Denpasar Tingkatkan Keamanan Wisatawan di Pantai Seminyak Lewat Patroli Dialogis
2,3 Juta UMKM Terdampak Bencana Sumatera, Pemerintah Gerak Cepat Pulihkan Ekonomi
Dandim Badung Hadiri Panen Raya, Presiden Prabowo Umumkan Era Swasembada Pangan
Kenapa Setelah Hujan Tanah Beraroma Khas? Ternyata Ini Penyebabnya
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru