BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Terungkap! Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Polda NTT Masih Tunggu Hasil Pemeriksaan

Putri Purwita Sari - Senin, 03 Maret 2025 20:44 WIB
120 view
Terungkap! Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Polda NTT Masih Tunggu Hasil Pemeriksaan
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Polda NTT Masih Tunggu Hasil Pemeriksaan
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BAJAWA - Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma resmi ditangkap oleh Aparat Propam Mabes Polri pada 20 Februari 2025.

Penangkapan ini mengejutkan banyak pihak, mengingat AKBP Fajar sudah tidak terlihat selama dua minggu terakhir.

Kegiatan di Polres Ngada serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) sementara ini diwakili oleh Wakapolres Ngada, Kompol Mei Charles Sitepu.

Baca Juga:

Suasana di rumah dinas Kapolres Ngada di Kelurahan Kisanata, Kota Bajawa, tampak sepi.

Tidak ada aktivitas yang mencolok, baik di sekitar rumah maupun penjagaan.

Baca Juga:

Terpantau hanya ada dua mobil dinas milik Kapolres dan satu unit sepeda motor di garasi rumah dinas tersebut. Pagar rumah dinas juga tertutup rapat, menambah kesan sepi di lokasi.

Menurut informasi yang dihimpun, AKBP Fajar ditangkap dengan dugaan keterlibatan dalam kasus narkoba dan pencabulan anak di bawah umur.

Namun, hingga saat ini, pihak kepolisian belum memberikan penjelasan resmi terkait detail dari kasus tersebut.

Beberapa pejabat di Polres Ngada memilih untuk tidak berkomentar, termasuk Humas Polres Ngada, Sukandar, yang mengungkapkan bahwa mereka belum menerima informasi lebih lanjut mengenai masalah ini.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda NTT, Komisaris Besar Polisi Hendry Novika Chandra, mengonfirmasi penangkapan AKBP Fajar oleh Propam Mabes Polri yang didampingi oleh Paminal Polda NTT pada tanggal 20 Februari 2025.

"Kami masih menunggu hasil pemeriksaan yang dilakukan. AKBP FJ sedang menjalani pemeriksaan intensif di Propam Mabes Polri," ujar Kombes Hendry Novika, Senin (3/3/2025).

Editor
: Putri Purwita Sari
Tags
beritaTerkait
Polsek Kuta Selatan Intensifkan Patroli Blue Light, Antisipasi Trek-trekan dan Gangguan Kamtibmas
Panen Sayur Hidroponik, Bhabinkamtibmas Polsek Dentim Gandeng SMK PGRI 3 Dukung Ketahanan Pangan
Aksi Demonstrasi Guncang Direksi PT Inalum Terkait Dugaan Kasus Pencabulan Anak
Aktor Fachri Albar Terungkap Gunakan Narkoba: Ganja, Sabu, hingga Kokain
Sinergi TNI-Polri Kawal Kekhusyukan Upacara Yadnya Ngebeji di Mendoyo
Kebakaran Hebat Landa Permukiman Warga di Belakang Lapas Klas II B Langsa
komentar
beritaTerbaru