BREAKING NEWS
Selasa, 27 Januari 2026

Diduga Hamili Janda, Rumah Kades di Kampar Digerebek Massa

Adelia Syafitri - Kamis, 15 Mei 2025 16:50 WIB
Diduga Hamili Janda, Rumah Kades di Kampar Digerebek Massa
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

KAMPAR - Warga Desa Pulau Permai, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, mendadak menggeruduk rumah Kepala Desa (Kades) berinisial J pada Rabu malam (14/5).

Aksi spontan itu terjadi karena beredarnya kabar bahwa sang Kades diduga menghamili seorang janda warga desa yang kini tengah mengandung usia 7 bulan.

Warga yang kesal dan merasa geram, berkumpul di depan rumah Kades sambil berteriak dan meminta penjelasan secara langsung atas isu yang beredar.

Ketegangan pun sempat terjadi hingga aparat kepolisian turun tangan.

Kapolsek Tambang, AKP Aulia Rahman, membenarkan adanya penggerebekan oleh warga.

"Iya, semalam warga geruduk rumah Kades di Desa Pulau Permai. Itu spontan saja. Karena adanya isu yang menyebut Kades menghamili seorang janda," ujar Aulia, Kamis (15/5/2025).

Menurut informasi yang beredar, dugaan kasus ini mencuat setelah Kades J sempat curhat kepada istri seorang Kepala Dusun, namun cerita pribadi itu rupanya menyebar ke masyarakat.

Situasi makin memanas saat seorang wanita secara terbuka mengaku dihamili oleh Kades, dan menyebut kehamilannya telah memasuki bulan ketujuh.

"Malam itu ada wanita mengaku hamil oleh Kades. Warga spontan mengepung rumah Kades ini. Jadi kita minta massa bubar dan Kades langsung kami evakuasi ke Polsek demi keamanan," jelas Kapolsek.

Setelah Kades J diamankan ke Mapolsek Tambang, suasana di desa kembali kondusif.

Pihak kepolisian hingga kini belum mengizinkan Kades pulang ke rumah demi menjaga situasi tetap aman.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru