BREAKING NEWS
Selasa, 27 Januari 2026

Apresiasi Terbuka dari DPC Gerindra Tapsel atas Penanganan Kasus Pencurian Alat Pertanian di Batang Angkola, Tapanuli Selatan

Mora Siregar - Senin, 10 November 2025 08:04 WIB
Apresiasi Terbuka dari DPC Gerindra Tapsel atas Penanganan Kasus Pencurian Alat Pertanian di Batang Angkola, Tapanuli Selatan
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Abdul Basith Dalimunte. (Foto: Ist/ BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

TAPANULI SELATAN - Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Abdul Basith Dalimunte, memberikan apresiasi terbuka kepada jajaran Polsek Batang Angkola dan Polres Tapanuli Selatan – Polda Sumatera Utara karena keberhasilan penanganan dan penangkapan pelaku pencurian alat-pertanian jenis dompeng di Desa Aek Nauli, Kecamatan Batang Angkola, yang terjadi pada Mei 2025 dan kini sedang berproses di Kejaksaan Negeri Tapanuli Selatan.

Menurut Basith, tindakan cepat dan konkret aparat daerah tersebut sangat penting dan selaras dengan semangat mendukung "Asta Cita" Presiden Republik Indonesia, H. Prabowo Subianto, dalam menegakkan hukum dan menjaga stabilitas wilayah.

"Kinerja Polri di wilayah hukum Tapsel ini harus diapresiasi karena hal tersebut mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia Bapak H. Prabowo Subianto dalam menunjang kinerja Polri," ujar Basith, yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Tapsel dari Fraksi Gerindra.

Baca Juga:

Basith juga menegaskan harapannya agar aparat penegak hukum (APH) di Tapsel terus bekerja dengan profesionalisme tinggi. "Dengan adanya penangan perkara yang saat ini berproses di Kejaksaan Tapsel, saya berharap para pelaku tindak pidana dugaan pencurian alat-alat pertanian di Desa Aek Nauli Kecamatan Batang Angkola ini, penegak hukum bekerja profesional dan menegakkan hukum penuh tanggung jawab," tutupnya.Kasus yang kini dalam persidangan tersebut menjadi sorotan karena menyangkut alat-pertanian yang merupakan modal vital bagi petani di wilayah tersebut.

Penanganan yang terlihat tuntas dipandang menjadi sinyal positif bagi penegakan hukum di level daerah.*

(um)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Kasus Percobaan Pembunuhan di Gang Setia Suka Maju, Teduga Pelaku Masuk Rumah Sakit Jiwa??!
Laksda (Purn) Soleman Ponto Kritik Gagasan Polri Jadi Penyidik Utama: “Hati-Hati! Bisa Jadi Lembaga Superbody”
Kenapa Listyo Sigit Masuk Daftar Anggota Komisi Reformasi Polri? Ini Alasan Prabowo
Raker Lalu Lintas: Kapolda Aceh Tekankan Edukasi dan Penegakan Hukum untuk Kurangi Kecelakaan
Pergeseran Anggaran Tanpa P-APBD, DPRD Nias Selatan Minta Pendapat Hukum Kejari
Kalapas Labuhan Ruku Hadiri Malam Ramah Tamah Penyambutan Kajari Batu Bara
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru