JAKARTA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah DKI Jakarta pada Kamis, 17 April 2025. Meski pagi hingga siang cenderung cerah berawan, hujan dengan intensitas ringan diperkirakan masih akan mengguyur beberapa wilayah Ibu Kota pada sore hingga malam hari.
Berdasarkan informasi dari BMKG, pada pagi hari seluruh wilayah Jakarta diprediksi cerah, kecuali Kepulauan Seribu yang diperkirakan berawan. Suhu udara berkisar antara 27 hingga 29 derajat Celsius dengan kelembapan mencapai 72%-81%.
Memasuki siang hari, sebagian besar wilayah Jakarta akan mengalami cuaca cerah berawan. Suhu meningkat tipis menjadi 28 hingga 30 derajat Celsius, dengan kelembapan udara sekitar 71%-79%.
Namun, kondisi mulai berubah pada sore hari. Hujan ringan diprediksi turun di sebagian besar wilayah Jakarta, kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang tetap berawan.
Hingga malam hari, hujan diperkirakan masih akan berlanjut di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sementara Jakarta Pusat dan Jakarta Barat akan berawan, sedangkan Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diprediksi cerah berawan.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap perubahan cuaca yang dapat terjadi secara tiba-tiba, terutama bagi para pengendara dan warga yang beraktivitas di luar ruangan.*
(mi/J006)
Editor
: Justin Nova
BMKG: Jakarta Masih Diguyur Hujan Hari Ini, Warga Diminta Waspada Perubahan Cuaca