BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Megawati dan Chairul Tanjung Tanam Mangrove di PIK, Peringati Hari Bumi dan Reuni Akbar IKA BOEDOET

Adelia Syafitri - Minggu, 20 April 2025 12:21 WIB
99 view
Megawati dan Chairul Tanjung Tanam Mangrove di PIK, Peringati Hari Bumi dan Reuni Akbar IKA BOEDOET
Ketum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, bersama Founder & Chairman CT Corp, Chairul Tanjung (CT), ikut penanaman bibit mangrove di Hutan Lindung kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, pada Minggu (20/4).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Presiden ke-5 Republik Indonesia sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, bersama Founder & Chairman CT Corp, Chairul Tanjung (CT), ikut ambil bagian dalam kegiatan penanaman bibit mangrove di Hutan Lindung kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, pada Minggu (20/4).

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Bumi dan Reuni Akbar ke-XI SMAN 1 Boedi Oetomo Jakarta (IKA BOEDOET) yang dihadiri oleh sejumlah tokoh nasional.

Baca Juga:

Hadir pula dalam kesempatan tersebut Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno.

Megawati tiba di lokasi sekitar pukul 10.15 WIB dan didampingi langsung oleh putranya, Prananda Prabowo.

Baca Juga:

Dalam momen penanaman, Megawati tampak berdiri diapit oleh Prananda dan Pramono.

Sementara Chairul Tanjung turut menanam bibit mangrove dengan teknik simpul tali khas kegiatan konservasi.

Pada momen simbolis tersebut, para peserta bersama-sama menyerukan yel-yel "Asri, Asri, Asri" sebagai bentuk semangat menjaga kelestarian alam.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Megawati Tidak Gelar Open House di Hari Raya Idul Fitri, Hanya Tamu Terbatas yang Hadir
Chairul Tanjung: Pendidikan Berkualitas Kunci Memutus Lingkaran Setan Kemiskinan
Puan Maharani Buka Suara Soal Revisi UU TNI yang Ditolak Megawati
PDIP Dukung Pemerintahan Prabowo, Rapidin Simbolon: Saya Tak Sebut Gibran?
Puan Maharani Ungkap Obrolan Santai dengan Prabowo, Jokowi, dan SBY di Retret Magelang
CT Soroti Tantangan Ekonomi Indonesia Akibat Ketergantungan Impor BBM
komentar
beritaTerbaru