BREAKING NEWS
Selasa, 27 Januari 2026

Jembatan Sitapigagan Rampung, Warga Samosir Nikmati Kado Natal Setelah 16 Tahun

Raman Krisna - Jumat, 26 Desember 2025 10:46 WIB
Jembatan Sitapigagan Rampung, Warga Samosir Nikmati Kado Natal Setelah 16 Tahun
Jembatan Sitapigagan. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

PANGURURAN, SAMOSIR – Warga Desa Bonandolok dan Desa Hasinggaan, Kabupaten Samosir, mendapat kado Natal istimewa tahun ini.

Jembatan Sitapigagan, yang menghubungkan kedua desa, telah memasuki tahap akhir pembangunan setelah penantian sekitar 16 tahun.

Bupati Samosir, Vandiko Gultom, menuturkan bahwa jembatan ini menjadi salah satu langkah strategis dalam membuka konektivitas antar wilayah desa hingga lintas kabupaten.

Baca Juga:

"Dengan rampungnya jembatan, akses transportasi darat antar desa akan langsung difungsikan, bahkan ke depan akan tersambung hingga Silalahi, Kabupaten Dairi, serta wilayah Karo," ujarnya, Jumat (26/12/2025).

Pembangunan jembatan ini dibiayai melalui sinergi antara APBD Kabupaten Samosir dan Kementerian PUPR.

Abutment jembatan dibangun oleh Pemkab, sementara konstruksi utama ditanggung Kementerian PUPR.

Selain jembatan, Pemkab Samosir juga menuntaskan pengerjaan jalan Simpang Tulas–Bonandolok sepanjang 1,7 kilometer melalui skema Instruksi Jalan Daerah (IJD).

Menurut Bupati Vandiko Gultom, pengembangan infrastruktur ini diharapkan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat serta meningkatkan kunjungan wisata ke Air Terjun Sitapigagan.

Camat Sianjur Mulamula, Andri P. Limbong, menyambut baik pembukaan akses ini.

"Desa yang sebelumnya berstatus tertinggal kini berpeluang menjadi desa berkembang. Efisiensi biaya hidup warga meningkat karena transportasi lebih mudah," ujarnya.

Koordinator lapangan Kementerian PUPR, Ronny T. Sitanggang, menambahkan bahwa pekerjaan hotmix ditargetkan rampung hingga akhir tahun, dan akan dilanjutkan dengan lapis atas pada tahun berikutnya, menandai kemajuan signifikan dalam pembangunan infrastruktur di kawasan Danau Toba.*

(tm/dh)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
UMK Pematangsiantar 2026 Rp 3,2 Juta, Naik 7,9 Persen dari Tahun Sebelumnya
Kejari Samosir Bongkar Dugaan Korupsi Bantuan Bencana Rp1,5 Miliar, Kepala Dinas Sosial Jadi Tersangka
Satu Truk Penuh Solidaritas, Polres Samosir Bantu Korban Bencana Sumatera Utara
Tegas! Bupati Samosir Larang OPD Terima Bantuan dari PT TPL dan Aqua Farm
Kementerian PU Jalankan Inpres Jalan Daerah 2025, Fokus Perkuat Ketahanan Pangan Nasional
Komdigi Buka Akses Internet di Daerah Blank Spot, Pendidikan dan Ekonomi Desa Makin Maju
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru