BREAKING NEWS
Rabu, 14 Januari 2026

Hari Amal Bakti ke-80: Bupati Simalungun Dorong Kemenag Tingkatkan Kerukunan Umat Beragama

Azryn Marida - Minggu, 04 Januari 2026 08:05 WIB
Hari Amal Bakti ke-80: Bupati Simalungun Dorong Kemenag Tingkatkan Kerukunan Umat Beragama
Kemenag Kabupaten Simalungun gelar peringatan Hari Amal Bakti ke-80 di lapangan BP. Yayasan UISU Pematang Siantar, Jalan Asahan KM. 4,5 Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sabtu (3/1/2026). (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

SIMALUNGUN — Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Simalungun berlangsung di Lapangan BP Yayasan UISU, Pematang Siantar, Sabtu (3/1/2026).

Acara yang mengusung tema "Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju" dihadiri Bupati Simalungun Dr. H. Anton Achmad Saragih, unsur Forkopimda, organisasi masyarakat Islam, dan sejumlah undangan lainnya.

Peringatan HAB ke-80 diawali dengan upacara pengibaran bendera Merah Putih yang dipimpin langsung Bupati Anton Achmad Saragih, sekaligus sebagai pembina upacara.

Baca Juga:

Dalam pidatonya, Bupati membacakan amanat Menteri Agama Republik Indonesia dan memberikan apresiasi tinggi kepada Kemenag Kabupaten Simalungun atas penyelenggaraan kegiatan tersebut.

Bupati Anton menegaskan harapannya agar Kemenag tetap menjadi motor penggerak perdamaian dan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Simalungun, wilayah yang dikenal majemuk dengan berbagai suku dan agama.

Ia juga menekankan komitmennya untuk menjalankan roda pemerintahan secara progresif.

"Saya mempunyai tekad hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan besok harus lebih baik dari hari ini," ujar Bupati.

Ketua DPRD Kabupaten Simalungun, Sugiarto, menyampaikan selamat atas HAB ke-80 dan berharap Kemenag dapat menjadi "motor dan garda" dalam membangun ide-ide baru serta memelihara kerukunan antar umat di daerah.

Sementara itu, Kepala Kemenag Kabupaten Simalungun, Bahrum Saleh, mengapresiasi kehadiran Bupati dan menjelaskan bahwa peringatan HAB tahun ini dirangkai dengan berbagai kegiatan, termasuk perlombaan.

Bahrum juga mendoakan warga yang terdampak bencana banjir dan longsor di Sibolga, Tapanuli Tengah, dan Aceh, agar diberikan kesabaran dan tawakal.

Acara juga mencakup penyerahan Satya Rencana kepada 51 pegawai Kemenag Kabupaten Simalungun, sertifikat wakaf, dan sertifikat arah kiblat.

Selain Bupati dan Ketua DPRD, hadir pula Forkopimda, Ketua MUI Kabupaten Simalungun Drajat Purba, Ketua DMI Kabupaten Simalungun Sulaiman Sinaga, perwakilan LBH Muhammadiyah Salman Abror, serta berbagai undangan lainnya.*

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
63 Madrasah di Aceh Belum Siap Gelar Belajar Mengajar 5 Januari
Kemenag Pastikan Direktorat Jenderal Pesantren Segera Dibentuk, Tinggal Tunggu Keppres
Arahan Presiden: Atap Huntara Harus Nyaman, BNPB Siap Ganti Material
Rico Tri Putra Instruksikan Layanan Publik Medan Tetap Berjalan Pasca Tahun Baru
PN Kepanjen Gelar Rakor APH, Bahas Implementasi KUHP Nasional dan KUHAP Baru
Vidcon Forkopimda dengan Kapolri, Aceh Siap Amankan Perayaan Tahun Baru
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru