BREAKING NEWS
Sabtu, 26 April 2025

Identitas Tiga Korban Tewas Kebakaran Glodok Plaza Terungkap, Satu Korban Pegawai BUMN

BITVonline.com - Jumat, 24 Januari 2025 05:14 WIB
62 view
Identitas Tiga Korban Tewas Kebakaran Glodok Plaza Terungkap, Satu Korban Pegawai BUMN
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA  -Polisi akhirnya mengungkap identitas tiga korban tewas dalam kebakaran yang terjadi di Glodok Plaza, Jakarta Barat, pada Rabu (15/1/2025). Berdasarkan keterangan resmi dari Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, ketiga korban tersebut memiliki latar belakang pekerjaan yang beragam.

Salah satu korban, Zukhi F Radja (42), diketahui merupakan pegawai BUMN. “Korban merupakan pegawai BUMN,” ujar Ade Ary kepada wartawan di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta. Jenazah Zukhi diserahkan kepada pihak keluarga dan rencananya akan diterbangkan ke Pekanbaru, Riau.

Korban kedua, Aulia Belinda (28), yang merupakan mantan pramugari Lion Air, direncanakan akan diterbangkan ke Makassar, Sulawesi Selatan. “Korban merupakan mantan pramugari Lion Air,” jelas Ade.

Baca Juga:

Korban ketiga, Osima Yukari (29), teridentifikasi sebagai seorang pramugari yang bekerja untuk maskapai BBN Airlines. Namun, karena keluarganya masih berada di Hong Kong, jenazah sementara dititipkan di RS Polri. “Korban merupakan pramugari BBN Airlines. Rencananya korban akan dibawa ke Kendal,” tambah Ade.

Kebakaran yang terjadi di Glodok Plaza mengakibatkan 14 orang hilang, dan sejauh ini petugas gabungan telah berhasil menemukan 12 jenazah. Proses identifikasi terhadap korban-korban lainnya masih berlangsung.

Baca Juga:

(N/014)

Tags
beritaTerkait
WNA Asal Norwegia Ditemukan Tewas di Sungai Limapuluh Kota, Diduga Alami Luka Akibat Kecelakaan Alam
Umat Katolik di Karo Gelar Misa Requiem untuk Kenang dan Doakan Paus Fransiskus
Negara Eksekusi 47.000 Hektar Lahan PT Torganda, Pengelolaan Diserahkan ke BUMN
Rumah Ketua Umum KSBSI Fatiwanolo Zega Dilempari Bom Molotov, Polisi Selidiki Pelaku
Pemkab Langkat Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025
Direktur JakTV, Tian Bahtiar, Dialihkan Jadi Tahanan Kota karena Sakit
komentar
beritaTerbaru