BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Antusiasme Pemudik Lebaran 2025 Meningkat, KAI Angkut Lebih dari 2 Juta Penumpang dalam 10 Hari Pertama

Justin Nova - Selasa, 01 April 2025 10:23 WIB
49 view
Antusiasme Pemudik Lebaran 2025 Meningkat, KAI Angkut Lebih dari 2 Juta Penumpang dalam 10 Hari Pertama
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BITVONLINE.COM -PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatatkan angka pemudik yang menggunakan transportasi kereta api untuk arus mudik Lebaran 2025 mencapai 2.015.447 penumpang selama periode 21-31 Maret 2025.

Angka ini mengalami peningkatan sekitar 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yang tercatat sebanyak 1.873.254 penumpang.

Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, mengatakan bahwa kebijakan Work From Anywhere (WFA) yang diterapkan pemerintah sejak 24 Maret 2025, berkontribusi pada kelancaran arus mudik tahun ini.

Baca Juga:

Kebijakan ini memungkinkan penumpang untuk merencanakan perjalanan mereka dengan lebih fleksibel, sehingga mengurangi kepadatan pada tanggal-tanggal tertentu.

"Sejak diberlakukannya kebijakan WFA, kita mencatat adanya pergerakan penumpang yang lebih merata, dan ini membuat lonjakan penumpang tidak terjadi secara ekstrem di satu atau dua hari tertentu," jelas Anne.

Baca Juga:

Puncak arus mudik pada awalnya tercatat pada 23 Maret 2025, dengan 183.123 penumpang, sehari sebelum kebijakan WFA diterapkan.

Setelahnya, pergerakan penumpang tetap stabil, dengan data menunjukkan kepadatan mulai terasa pada H-4 hingga H-1 Lebaran, dengan puncaknya pada H-3, yaitu 215.564 penumpang.

Hingga 31 Maret 2025, total tiket yang terjual mencapai 3.538.738 atau sekitar 77 persen dari total kapasitas yang tersedia. Dari jumlah tersebut, 3.130.477 tiket KA Jarak Jauh terjual dengan tingkat okupansi mencapai 91 persen, sementara KA Lokal terjual 408.261 tiket atau 36 persen dari kapasitas.

"Keberhasilan ini berkat upaya KAI dalam memastikan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan efisien, serta penerapan kebijakan WFA yang mendukung pemerataan arus mudik," tambah Anne.

KAI juga memastikan untuk terus berinovasi dalam melayani kebutuhan masyarakat, khususnya dalam mempersiapkan musim arus balik yang diprediksi akan ramai.

(ri/n14)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Kejaksaan Negeri Medan Tangkap Tersangka Korupsi Penguasaan Aset PT KAI
Kapoldasu Irjen Pol Whisnu Hermawan Dapat Apresiasi dari KBPP Polri Sumut Usai Lebaran 2025
Polisi Bongkar Peredaran 25 Kg Kokain di Aceh dan Sumut, Enam Tersangka Ditangkap
Polisi Gagalkan Peredaran 24 Kg Kokain di Aceh dan Sumut, 3 Tersangka Ditangkap
Kuasa Hukum: Risma Siahaan Sudah 65 Tahun Tempati Tanah di Jalan Sutomo 11 Medan, Minta Perlindungan Hukum dari Kejaksaan
Truk Muatan Kayu Tabrak Kereta Api Commuter Line, Asisten Masinis Meninggal Dunia
komentar
beritaTerbaru