JAKARTA – Saksikan duel sengit dalam lanjutan Liga Champions 2024-2025 yang mempertemukan Atletico Madrid melawan Bayer Leverkusen, Rabu (22/1/2025) dini hari WIB. Pertandingan yang digelar di Riyadh Air Metropolitano, Madrid, ini akan dimulai pada pukul 03.00 WIB. Sayangnya, laga tersebut tidak disiarkan di SCTV, tetapi dapat disaksikan melalui layanan live streaming di perangkat ponsel.
Bayer Leverkusen datang dengan catatan impresif, memenangi 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Tren kemenangan beruntun ini menjadi modal penting untuk menghadapi tantangan besar dari Atletico Madrid. Di bawah kepemimpinan pelatih Xabi Alonso, Bayer Leverkusen kembali menunjukkan performa gemilang musim ini. Mereka berhasil mencatatkan delapan kemenangan di Bundesliga, dua di Liga Champions, dan satu di DFB Pokal dalam rentetan 11 kemenangan tersebut.
Konsistensi ini membuat mereka masih bersaing memperebutkan gelar di tiga kompetisi. Bayer Leverkusen saat ini menduduki peringkat keempat klasemen Liga Champions dengan 13 poin dari enam pertandingan. Di Bundesliga, mereka berada di posisi kedua, terpaut empat poin dari Bayern Munchen. Dalam DFB Pokal, mereka telah mencapai babak perempat final.
Namun, pertandingan melawan Atletico Madrid bukanlah tugas mudah. Tim asal Spanyol itu memiliki sederet keunggulan yang dapat menghentikan laju Bayer Leverkusen. Sebelum kekalahan mengejutkan dari Leganes di La Liga pekan lalu, Atletico Madrid mencatatkan 15 kemenangan beruntun di semua kompetisi. Catatan impresif tersebut menjadi bukti bahwa Los Rojiblancos tidak bisa diremehkan.
Atletico juga memiliki keunggulan historis atas Bayer Leverkusen. Berdasarkan data Flashscore, Bayer Leverkusen belum pernah menang dalam tujuh lawatan terakhir ke markas tim-tim Spanyol sejak musim 2013/2014. Selain itu, Bayer Leverkusen kesulitan dalam laga tandang Eropa. Mereka hanya mencatatkan satu kemenangan dari enam laga tandang terakhir di Liga Champions, sementara sisanya berakhir dengan dua hasil imbang dan tiga kekalahan.
Dengan kelemahan tersebut, Atletico Madrid memiliki peluang besar untuk memutus rekor kemenangan Bayer Leverkusen. Kemenangan di laga ini juga akan membawa Atletico Madrid yang kini di peringkat ke-11, naik ke posisi delapan besar, membuka peluang lolos otomatis ke babak 16 besar. Laga ini dipastikan akan menjadi duel yang menarik untuk disaksikan, dengan kedua tim berusaha keras menjaga asa di kompetisi tertinggi Eropa ini.
(christie)
Liga Champions 2024-2025: Atletico Madrid Tantang Bayer Leverkusen di Riyadh Air Metropolitano