BREAKING NEWS
Senin, 03 November 2025

Jakarta Targetkan Proyek Pengolahan Limbah Modern Rampung 2027, Layani 1 Juta Warga

Adelia Syafitri - Kamis, 30 Oktober 2025 10:39 WIB
Jakarta Targetkan Proyek Pengolahan Limbah Modern Rampung 2027, Layani 1 Juta Warga
Proyek sistem pengolahan limbah raksasa Jakarta Sewerage Development Project (JSDP)(FOTO: Instagram/@ptwijayakarya)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

Proyek JSDP Zona 1 menggunakan teknologi asal Jepang dan diharapkan menjadi role model pengelolaan limbah perkotaan di Indonesia.

Jika rampung sesuai jadwal, sistem ini akan menjadi fasilitas pengolahan limbah modern pertama yang menjangkau sebagian besar wilayah Jakarta Utara, Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat.

Lokasi instalasi pengolahan air limbah (IPAL) berada di Pluit, Jakarta Utara, dengan kapasitas mencapai 240.000 meter kubik per hari di atas lahan seluas 3,9 hektare. Proyek ini akan melayani 8 kecamatan di 3 kota administrasi.

Sementara itu, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR, Dewi Chomistriana, menjelaskan bahwa JSDP Zona 1 baru mencakup sekitar 7,8 persen dari total populasi Jakarta.

"Selain untuk mengurangi pencemaran air tanah, proyek ini juga penting bagi kesehatan masyarakat. Kami mohon dukungan warga agar proyek berjalan lancar karena masih banyak zona lain yang akan dikerjakan," kata Dewi.

Dengan beroperasinya JSDP Zona 1 pada 2027, Pemprov DKI berharap kualitas lingkungan perairan Jakarta meningkat, sanitasi warga semakin baik, dan Jakarta mampu menuju kota berkelanjutan yang setara dengan kota besar dunia.*

(d/M/006)

Editor
: Mutiara
0 komentar
Tags
beritaTerkait
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru
Energi Kita, Pilihan Siapa?

Energi Kita, Pilihan Siapa?

OlehAdrian Azhar Wijanarko. adsenseKASUS sepeda motor yang mendadak brebet usai mengisi Pertalite bukan sekadar gangguan mesin. Ini menja

Opini