BREAKING NEWS
Rabu, 14 Januari 2026

GRIB Jaya Medan Apresiasi Kinerja Kombes Calvijn, Dukung Program Prioritas Polrestabes

Razali - Senin, 17 November 2025 21:22 WIB
GRIB Jaya Medan Apresiasi Kinerja Kombes Calvijn, Dukung Program Prioritas Polrestabes
Rombongan GRIB Jaya dipimpin Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan DPC GRIB Jaya Medan, Dudi Efni, bersama Sekretaris Cabang, Drs Toyib Marbun, diterima langsung oleh Kombes Pol Jean Calvijn. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN, – Organisasi kemasyarakatan (ormas) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Kota Medan menyatakan dukungan penuh terhadap tujuh program prioritas yang dijalankan Kapolrestabes Medan, Komisaris Besar Polisi Dr. Jean Calvijn Simanjuntak, S.I.K., M.H.

Dukungan tersebut disampaikan dalam audiensi di Mapolrestabes Medan, Senin (17/11/2025).

Rombongan GRIB Jaya dipimpin Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK) DPC GRIB Jaya Medan, Dudi Efni, bersama Sekretaris Cabang, Drs Toyib Marbun, diterima langsung oleh Kombes Pol Jean Calvijn.

Baca Juga:

Dudi Efni menyebut, Polrestabes Medan di bawah kepemimpinan Kombes Calvijn selalu hadir di tengah masyarakat, baik dalam pengamanan kegiatan, pelayanan publik, maupun penanganan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).


"Alhamdulillah kami diterima dengan baik. GRIB Jaya Kota Medan mengapresiasi kerja keras Polrestabes Medan yang selalu hadir di tengah masyarakat," kata Dudi Efni usai audiensi.

Dudi menambahkan, kinerja mantan Direktur Narkoba Polda Sumut ini memberikan dampak positif yang nyata, terbukti kondusivitas dan rasa aman di tengah masyarakat kian meningkat.

Menanggapi apresiasi itu, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Jean Calvijn, mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan GRIB Jaya.

Ia juga meminta ormas tersebut untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Medan.

"Mari kita jaga kondusivitas Kota Medan dengan baik agar masyarakat merasa aman dan nyaman," ujar Calvijn.

Sementara itu, Ketua OKK GRIB Jaya, Dudi Efni, menyatakan kesiapannya untuk mendukung penuh, dengan penuh keakraban dan ramah tamah bersama Kapolrestabes Medan.*

(dh)

Editor
: Adam
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Tiga Terdakwa Korupsi Stadion Mandailing Natal Divonis 3 Tahun Penjara
Wajib Tahu! Ini 6 Titik Rawan di Medan yang Jadi Sasaran Operasi Zebra Toba 2025
Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR adalah Amanat Reformasi
Boaboa.id / BBTV Rayakan Ulang Tahun Ketiga di Panti Asuhan Natasya Liora Kasih Indonesia
Pelayanan PBG Memburuk, Pertemuan Pemko Medan–Ombudsman Kembali Telanjangi Masalah di Dinas Perkimcikataru
Dibeli pada Era Edy Senilai Rp 457 M, Bobby Gunakan Medan Club sebagai Modal Bank Sumut
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru