BREAKING NEWS
Kamis, 22 Januari 2026

Pemkab Simalungun Genjot Pembangunan 413 Gerai Koperasi Merah Putih untuk Kebangkitan Ekonomi Desa, TNI Turun Tangan

Azryn Marida - Selasa, 20 Januari 2026 19:50 WIB
Pemkab Simalungun Genjot Pembangunan 413 Gerai Koperasi Merah Putih untuk Kebangkitan Ekonomi Desa, TNI Turun Tangan
Pemkab Simalungun mempercepat pembangunan gerai dan pergudangan KDKMP melalui Rakon di Balei Harungguan Tuan Rondahaim Saragih, Pematang Raya, Senin (19/1/2026). (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

SIMALUNGUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun mempercepat pembangunan gerai dan pergudangan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) melalui Rapat Konsolidasi (Rakon) di Balei Harungguan Tuan Rondahaim Saragih, Pematang Raya, Senin (19/1/2026).

Kegiatan ini menindaklanjuti Instruksi Presiden Nomor 17 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembangunan Gerai, Pergudangan, dan Kelengkapan Koperasi Merah Putih yang diterbitkan Oktober lalu.

Sekretaris Dinas Koperasi, UKM, Sri Juliana Purba, melaporkan bahwa Rakon bertujuan mengevaluasi pembangunan fisik 413 gerai di 32 kecamatan dan 27 kelurahan serta menyelesaikan hambatan yang muncul selama pelaksanaan.

Baca Juga:

Rapat dibuka oleh Wakil Bupati Simalungun Benny Gusman Sinaga yang menekankan bahwa Koperasi Merah Putih bukan sekadar proyek fisik, tetapi sarana membangun kemandirian masyarakat.


"Program ini bukan hanya membangun gedung, tetapi membangun keberanian dan kemandirian masyarakat," ujarnya.

KMP diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi desa sekaligus memperkuat kesejahteraan rakyat.

Kegiatan ini juga dihadiri Dandim 0207/SML Letkol Inf Gede Agus Dian Pringgana, yang menyatakan keterlibatan TNI untuk memastikan pembangunan tepat waktu, sesuai rencana, dan mematuhi regulasi.

Ia menambahkan, sebagian lokasi masih terkendala masalah lahan dan bangunan yang sudah berdiri sehingga perlu alternatif lokasi.

Kabid Kelembagaan Dinas Koperasi Simalungun Rita Juli Tambunan menegaskan, dari 104 titik lahan yang diusulkan, hanya 11 memenuhi syarat.

Kendala lainnya meliputi lahan berstatus Hak Guna Usaha (HGU), luas lahan belum mencukupi, serta persoalan administrasi.

Kriteria lahan ideal antara lain kepemilikan jelas, luas minimal 1.000 m², koordinat pasti, parkir memadai, tanah siap bangun, dan aman dari bencana.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Bupati Labusel Hadiri Rakernas APKASI XVII, Dorong Sinergi Pembangunan Daerah Berkelanjutan
Bus Perintis Resmi Beroperasi di STM Hulu, Tingkatkan Akses Masyarakat Pelosok dan Penggerak Ekonomi Lokal
Wagub Sumut Tegaskan Keberpihakan Pemerintah pada Petani Saat Panen Raya di Karo
Ekonomi Sumut Tumbuh 4,55 Persen, Angka Pengangguran dan Kemiskinan Turun di 2025
Rupiah Nyaris Rp17.000 per Dolar AS, Menkeu Purbaya Optimistis Tak Ganggu Ekonomi Nasional
Harga Cabai Merah di Sumut Anjlok, Terendah Kini Hanya Rp 18 Ribu per Kilogram!
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru