BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Luthfi-Taj Yasin Tegaskan Kepemimpinan Inklusif di Penutupan Debat Kedua Pilgub Jateng, Taj Yasin Lantunkan ‘Lir Ilir’

BITVonline.com - Minggu, 10 November 2024 15:56 WIB
18 view
Luthfi-Taj Yasin Tegaskan Kepemimpinan Inklusif di Penutupan Debat Kedua Pilgub Jateng, Taj Yasin Lantunkan ‘Lir Ilir’
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

SEMARANG- Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi-Taj Yasin, menutup Debat Kedua Pilkada Jateng dengan penuh semangat dan harapan untuk masa depan provinsi yang mereka cintai. Debat yang berlangsung di malam Minggu (10/11/2024) ini, mengungkapkan visi dan misi mereka mengenai bagaimana seharusnya pemimpin yang dibutuhkan masyarakat Jateng serta pentingnya keberagaman dalam memimpin.

Dalam pernyataan penutupnya, Ahmad Luthfi menegaskan bahwa Jawa Tengah memerlukan pemimpin yang bisa menghubungkan dan merangkul seluruh lapisan masyarakat. Ia menyebutkan, sosok pemimpin yang ideal adalah yang memahami kehidupan masyarakat dari segala sektor, baik petani, nelayan, pengusaha muda, hingga pembatik tradisional. Menurutnya, hal ini penting agar semua suara masyarakat didengar dan kesejahteraan mereka bisa terwujud.

“Jawa Tengah membutuhkan pemimpin yang bisa menghubungkan semua kalangan, yang kenal petani dan nelayan, yang kenal anak muda pengusaha inkraf di Jepara, Magelang, dan Solo Raya. Yang kenal para sesepuh pembatik di Pekalongan, yang kenal mbok penjual daun pisang di pasar,” ujar Luthfi dengan tegas di hadapan para hadirin.

Baca Juga:

Ia juga menekankan pentingnya pemimpin yang mampu mendengarkan dan memerhatikan rakyat kecil, serta memastikan bahwa program pembangunan yang diusung tidak hanya bermanfaat bagi kelompok-kelompok tertentu, tetapi juga bisa dirasakan oleh masyarakat secara keseluruhan.

“Pemimpin yang bisa ngopeni dan mampu ngelakoni. Itu pemimpin yang kami tawarkan,” tambah Luthfi, merujuk pada kemampuannya untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati.

Baca Juga:

Taj Yasin, calon Wakil Gubernur Jateng, turut mengapresiasi jalannya debat dan menyampaikan terima kasih kepada pasangan calon nomor urut 1, Andika-Hendi, serta masyarakat yang mendukung mereka. Yasin juga menyampaikan ucapan terima kasih atas segala dukungan yang diterima dan menegaskan komitmen pasangan Luthfi-Taj Yasin untuk bekerja keras mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Jateng.

“Terima kasih kepada masyarakat Jawa Tengah, khususnya paslon 1, yang telah mengapresiasi program-program kami. Insyaallah, program-program ini akan kami laksanakan untuk menyejahterakan masyarakat Jawa Tengah,” kata Yasin.

Sebagai penutup yang penuh makna, Taj Yasin melantunkan lagu tradisional Jawa yang legendaris, “Lir Ilir”, ciptaan Sunan Kalijaga. Lagu ini dikenal sebagai tembang pengingat untuk bersyukur dan hidup sederhana. Yasin berharap, lagu tersebut menjadi inspirasi bagi semua pihak agar bisa bekerja sama untuk membangun Jateng yang lebih maju dan berkelanjutan.

“Lir ilir, lir ilir tandure, wus sumilir. Tak ijo royo-royo, tak sengguh temanten anyar..,” demikian petikan dari lagu “Lir Ilir” yang dilantunkan Yasin, dengan penuh penghayatan. Lagu tersebut kemudian disambut meriah oleh pasangannya, Ahmad Luthfi, serta para pendukung mereka yang hadir.

Lagu “Lir Ilir” yang diiringi oleh para pendukung Luthfi-Taj Yasin di akhir debat menjadi simbol dari harapan mereka untuk masyarakat Jawa Tengah. Sebagai pasangan calon yang mengusung visi kesederhanaan dan keberagaman, mereka berkomitmen untuk menjadikan Jawa Tengah sebagai provinsi yang maju, berkelanjutan, dan inklusif.

Debat Kedua Pilgub Jateng ini tidak hanya menjadi ajang penyampaian visi dan misi, tetapi juga menjadi momen untuk menggugah semangat kebersamaan. Pasangan Luthfi-Taj Yasin menegaskan bahwa mereka akan terus bekerja keras dan berjuang demi kemajuan Jawa Tengah, serta menjaga keharmonisan di tengah perbedaan. (JOHANSIRAIT)

Tags
beritaTerkait
Warga Dusun Tapus dan Kantin Kompak Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak
Gibran Dikecam Soal Bonus Demografi, Rocky Gerung: "Pengetahuan Nol"
Semburan Lumpur Panas di Mandailing Natal Picu Kekhawatiran Warga, Dikhawatirkan Menyusul Kasus Lapindo
Pengeroyokan Sadis di Penjaringan: Dua Pemuda Dikeroyok dengan Busur Panah dan Samurai
Insiden MBG Basi di Bombana, BGN Akan Tinjau SOP
Mobil Kabur Usai Pesta Sabu Tabrak 24 Motor di Jalan Sempit Samarinda, Kerugian Capai Rp300 Juta
komentar
beritaTerbaru