BREAKING NEWS
Rabu, 15 Oktober 2025

Sosialisasi Pengelolaan Sampah di Tabanan, Ibu Putri Koster Tekankan Pentingnya Pemilahan Sejak Rumah Tangga

Fira - Rabu, 15 Oktober 2025 09:31 WIB
Sosialisasi Pengelolaan Sampah di Tabanan, Ibu Putri Koster Tekankan Pentingnya Pemilahan Sejak Rumah Tangga
Duta Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber Palemahan Kedas (PSBS PADAS), Ibu Putri Koster, terus menggencarkan sosialisasi pengelolaan sampah berbasis sumber kegiatan dilaksanakan di Kecamatan Selemadeg Barat dan Kecamatan Pupuan, Kabupaten Tabanan, Selasa (
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

Sosialisasi ini disambut antusias oleh masyarakat Selemadeg Barat dan Pupuan. Camat Selemadeg Barat, I Putu Gede Wirawan, menyebut masyarakat di wilayahnya telah mandiri dalam mengelola sampah organik, bahkan telah mengembangkan penggunaan ekoenzim sebagai inovasi pengolahan limbah rumah tangga.

Sementara itu, Camat Pupuan, I Gusti Kade Dwipayana, menilai bahwa PSBS merupakan solusi nyata atas permasalahan sampah di Bali.


"Pengelolaan sampah berbasis sumber adalah jawaban dari persoalan klasik sampah di Bali. Harapannya, PSBS bukan sekadar wacana, tetapi menjadi gerakan nyata di setiap desa adat," ujarnya.

Melalui sosialisasi berkelanjutan ini, Duta PSBS PADAS dan tim berharap seluruh masyarakat Bali semakin sadar akan pentingnya pengelolaan sampah yang bertanggung jawab sejak dari sumbernya. Langkah ini menjadi bagian dari upaya bersama mewujudkan "Bali Bersih Sampah 2025", sesuai visi pelestarian lingkungan yang berkelanjutan.*

Editor
: Mutiara
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Duta PSBS PADAS Tekankan Pemisahan Sampah dari Sumber, Solusi Atasi Masalah Sampah Bali
Komposter Cepat Jadi Solusi Baru Atasi Sampah Organik di Bali, Putri Koster: “Dari Alam, Kembali ke Alam”
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru