BREAKING NEWS
Sabtu, 10 Januari 2026

Prabowo Tegaskan Persaingan Politik Diperbolehkan: Masa Enggak Ada Lawannya? Dagelan Itu

Adelia Syafitri - Rabu, 07 Januari 2026 17:39 WIB
Prabowo Tegaskan Persaingan Politik Diperbolehkan: Masa Enggak Ada Lawannya? Dagelan Itu
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan yang digelar di Kabupaten Karawang, Rabu (7/1/2026). (foto: tangkapan layar yt setpres)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

KARAWANG – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pencapaian swasembada pangan, tanpa memandang asal partai politik atau kelompok.

Pernyataan ini disampaikan dalam acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan yang digelar di Kabupaten Karawang, Rabu (7/1/2026).

"Saya sampaikan penghargaan terima kasih secara garis besar kepada semua, semua gubernur, semua bupati, semua pemimpin. Saya tidak memandang partai mana, kelompok mana, tidak ada. Saya enggak tanya, saya tidak mau tahu," kata Prabowo.

Baca Juga:

Menurut Prabowo, kontribusi setiap pihak yang terlibat dalam swasembada pangan adalah bagian dari tugas sebagai anak bangsa.

Ia menekankan bahwa persaingan politik tetap diperbolehkan selama tujuan akhirnya sama, yakni memajukan kesejahteraan rakyat.

"Bertanding bagus, masa mau bertanding enggak ada lawan tanding. Enggak seru dong. Bener? Apa kita mau lomba, lomba 100 meter, lari sendiri, enggak ada lawannya? Enggak lucu itu. Iya kan? Itu dagelan namanya itu. Enggak apa-apa. Tapi bersaing tujuannya sama. Begitu siapa pun yang menang, harus bekerja, harus membela rakyat, harus bekerja sesungguhnya untuk rakyat Indonesia," ujarnya.

Acara Panen Raya ini juga menjadi momentum bagi pemerintah untuk menegaskan komitmen kedaulatan pangan Indonesia, sekaligus mengapresiasi seluruh petani, kepala daerah, dan pemangku kepentingan yang terlibat dalam produksi pangan nasional.

Dengan pendekatan ini, Prabowo ingin menekankan bahwa pembangunan nasional membutuhkan kolaborasi lintas partai dan sektor, bukan persaingan yang semata-mata bertujuan politik.*


(kp/ad)

Editor
: Abyadi Siregar
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Viral Pandji Pragiwaksono Sebut ‘Gibran Ngantuk’, Mahfud MD: Enggak Akan Dihukum, Tenang, Saya Bela!
Prabowo Sentil Tokoh yang Nyinyir: Kita Buktikan Indonesia Swasembada Pangan!
Tak Pandang Bulu! Amran Copot 192 Pejabat Kementan Terkait Masalah Pupuk Subsidi
Prabowo Singgung Elite Nyinyir di Medsos: Jangan-jangan Dibayar
Prabowo Bantah Tuduhan Ingin Jadi Diktator: Saya Bersumpah Cinta Tanah Air Sejak Muda
Target Swasembada Pangan Dipangkas Jadi 1 Tahun, Mentan Ngaku Stres
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru