BREAKING NEWS
Selasa, 04 November 2025

Retret dan Temu Rohani Katolik Keuskupan TNI-Polri Digelar di Muntilan

Ida Bagus Wedha - Selasa, 09 September 2025 20:01 WIB
Retret dan Temu Rohani Katolik Keuskupan TNI-Polri Digelar di Muntilan
Retret dan Temu Rohani Katolik Keuskupan TNI-Polri Digelar di Muntilan (foto: gus wedha/bitv)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MUNTILAN, JAWA TENGAH – Keuskupan TNI-Polri (Ordinariatus Castrensis Indonesia/OCI) menggelar kegiatan Retret dan Temu Rohani Katolik Nasional yang berlangsung di Sanjaya Pastoral Center, Muntilan, Jawa Tengah, pada Selasa hingga Jumat (9–12 September 2025).

Acara ini diikuti oleh para perwira rohani Katolik dari berbagai wilayah Indonesia, termasuk para imam dan pengurus Keuskupan TNI-Polri yang bertugas melayani umat Katolik di lingkungan militer dan kepolisian.

Retret diawali dengan Perayaan Misa Ekaristi yang dipimpin langsung oleh Uskup TNI-Polri, Ignatius Kardinal Suharyo sebagai selebran utama. Misa turut dikonselebari oleh:

Uskup Agung Semarang, Mgr. Robertus Rubiyatmoko

Wakil Uskup TNI-Polri, Romo Kolonel (Sus) Yos Bintoro, Pr

Romo Ignatius Heru Wihardono, Pr

Romo Ipda Pol. Octavianus Pelagian Ranta, Pr

Selama empat hari pelaksanaan, para peserta menjalani sesi doa, refleksi rohani, serta ziarah di sekitar Muntilan, sebagai bagian dari penguatan iman dan semangat pengabdian. Retret ini menjadi momen pembaruan rohani yang penting, terutama bagi para imam yang bertugas di lingkungan TNI dan Polri yang memiliki tantangan khusus dalam pelayanannya.

Ketua Panitia, Irjen Pol (Purn) Heribertus Dahana, mengungkapkan bahwa saat ini terdapat 28.143 umat Katolik di lingkungan TNI-Polri, yang menjadi bagian dari pelayanan keuskupan ini.

Dalam pesannya, Kardinal Suharyo menekankan pentingnya keteguhan dalam pelayanan. Ia mengatakan bahwa tugas keras dan pengabdian rohani membutuhkan kekuatan iman dan keteladanan seperti Yesus Kristus.

"Untuk menyukseskan perjuangan dibutuhkan martir seperti Yesus Kristus. Jangan mudah putus asa dalam pelayanan," pesan Kardinal Suharyo.

Retret ini juga menjadi wadah mempererat persaudaraan antarperwira rohani, serta memperkuat komitmen pelayanan dalam konteks kedisiplinan dan pengabdian khas militer dan kepolisian.

Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan semangat baru, memperkuat ikatan batin, dan meneguhkan kembali komitmen para rohaniwan Katolik dalam melayani umat di lingkungan TNI dan Polri, serta menjawab tantangan zaman dengan kekuatan iman dan kasih.

Editor
:
0 komentar
Tags
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru